1. Home
  2. ยป
  3. Life
28 Maret 2015 12:32

4 Artis Indonesia yang pernah terserang penyakit meningitis

Penyakit meningitis ini berbahaya dan ternyata mudah menular Agustin Wahyuningsih

Brilio.net - Olga Syahputra bukan satu-satunya publik figur negeri ini yang menderita sakit radang selaput otak. Berikut brilio.net merangkum sejumlah publik figur tanah air yang pernah menderita meningitis dari berbagai sumber, Sabtu (28/3):

1. Olga Syahputra

BACA JUGA :
meningitis


Setelah kabar yang simpang siur satu tahun belakangan, akhirnya dokter mendiagnosis sakit yang diderita presenter kocak ini adalah radang selaput otak. Akibat kelelahan beraktivitas di dunia hiburan, sistem kekebalan tubuh Olga ngedrop.

Tak dapat dihindarkan virus meningitis rentan menyerangnya. Setelah didiagnosis ahli saraf Rumah Sakit Pondok Indah, sekitar bulan April 2014 silam, dia dilarikan ke rumah sakit di Singapura untuk mendapat perawatan intensif. Sampai akhirnya, pada Jumat (27/3) sore kemarin, sahabat dekat Raffi Ahmad ini menghembuskan napas terakhirnya.

2. Ashanty

Istri penyanyi kondang sekaligus anggota DPR, Anang Hermansyah, ini sempat didiagnosis meningitis pada Februari tahun 2013. Semula dia hanya mengeluh sakit kepala ringan saat berobat. Karena tak kunjung sembuh, dia dirujuk ke Rumah Sakit MMC, Kuningan-Jakarta Selatan, dan divonis mengidap radang selaput otak. Ashanty pun harus menjalani pemeriksaan CT Scan dan Magnetic Resonance Imaging (MRI).

3. Giska, puteri Dewi Yull dan Ray Sahetapy

BACA JUGA :
Mengenal meningitis, penyakit mematikan yang ternyata gampang menular

Pada tahun 2010, Dewi Yull dan Ray Sahetapy dirundung duka karena kepergian sang puteri akibat virus meningitis, di Rumah Sakit Dr Suyoto, Jalan Veteran, Bintaro, Jakarta Selatan. Semula Giska dirawat dan sempat dinyatakan sembuh. Tapi kondisinya kembali memburuk dan menjalani operasi di rumah sakit tersebut. Sampai akhirnya pada Jumat (11/6), putri sulung artis-artis senior tanah air ini menghembuskan napas terakhir.

4. Kiki, adik Mitha The Virgin

Pada Desember 2013, adik pentolan The Virgin ini sempat mengalami koma selama satu minggu dan menjalani perawatan intensif selama 1 bulan akibat meningitis. Dokter pun memberitahukan bahwa kondisi Kiki tidak bisa pulih 100%. Sampai akhirnya, Kiki menutup mata selamanya pada Juli 2014. Tak pelak hal tersebut menjadi pukulan tersendiri bagi cewek berpenampilam tomboi ini dan keluarga.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags