1. Home
  2. »
  3. Life
3 September 2015 10:10

Atas nama kecantikan, 7 artis ini mengaku pernah operasi plastik

Mereka kemudian operasi plastik. Jangan tanyakan biayanya, mereka tidak tangung-tanggung merogoh kocek untuk melakukan transformasi penampilan. Sabar Artiyono

Brilio.net - Sebagai publik figur, menjaga kecantikan merupakan prioritas. Hal ini tidak bisa lepas dari keseharian mereka yang sering disorot oleh kamera. Agar tampil memuaskan, banyak deretan artis yang merombak penampilannya dengan perawatan dan metode kecantikan super canggih.

Salah satunya adalah dengan jalan operasi plastik. Jangan tanyakan biayanya, mereka tidak tangung-tanggung merogoh kocek untuk melakukan transformasi tubuhnya.

Berikut adalah tujuh artis yang mengaku pernah melakukan operasi plastik dihimpun oleh brilio.net dari berbagai sumber, Kamis (3/9).

1. Bella Shofie

BACA JUGA :
Eksistensi online shop di Instagram Aurel, wah memanfaatkan momen!



Artis yang heboh karena pernikahan dadakan ini ternyata pernah melakukan operasi plastik. Bahkan Bella Sophie juga mengakui jika perawatan tubuh merupakan sebuah keharusan bagi yang mampu. Jenis operasi plastik yang dipilih adalah sedot lemak.

2. Krisdayanti (KD)

Mantan istri Anang Hermansyah ini melakukan operasi plastik pada tahun 2004. Ibunda Aurel ini mengakui jika dia melakukan tummy tuck dan suntik botox untuk perawatan tubuhnya. Bahkan dia juga pernah melakukan operasi plastik untuk payudaranya.

3. Titi DJ

BACA JUGA :
6 Hubungan akur ibu dan anak artis korban 'broken home', patut ditiru!

Salah satu diva Indonesia ini ternyata pernah melakukan operasi plastik untuk bagian tubuhnya. Titi DJ mengakui jika dirinya pernah melakukan sedot lemak atau biasanya dikenal dengan liposuction.

4. Melly Goeslaw


Penyanyi sekaligus penulis lagu galau ini ternyata pernah melakukan sedot lemak pada tahun 2007. Hasilnya sangat memukau. Melly Goeslaw berhasil menurunkan berat badan hingga 10 kg. Fantastis!

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags