Brilio.net - Jika kamu tidak terlalu jago masak, coba pahamilah lagi bahwa memasak sesungguhnya adalah sebuah aktivitas seni. Dengan melihat hasil karyamu dalam bentuk makanan, kamu bisa tersenyum lebar dan lebih semangat untuk memasak lagi.
Nah, ternyata memasak tidak hanya membuat kamu bahagia aja lho, tapi juga meningkatkan kemandirianmu sebagaimana dikutip brilio.net dari Elite Daily, Jumat (24/7).
Seorang ahli sosial psikologi, Clay Routledge mengatakan bahwa memasak memberikan kebebasan kepada seseorang untuk memilih bahan dan juga cara mengolahnya. Hal inilah yang membuat seorang semakin mandiri.
Selain itu, memasak juga menuntut seseorang dalam hal yang lebih detail. Mulai dari ukuran bahan, cita rasa, lama memasak, dan juga urutan dalam memasukkan bahan. Bahkan, memasak merupakan aktivitas yang harus dilakukan dengan tingkat kesadaran tinggi. Wajar saja kemandirian seseorang semakin bertambah.
Yang lebih menggembirakan adalah memasak merupakan terapi untuk meningkatkan rasa bahagia. Bahkan rasa bahagianya lebih awet, bukan instan. Hal ini terjadi karena ketika memasak sendiri, kita lebih memilih bahan yang lebih menyehatkan. Inilah merupakan sumber kebahagiaan.
Clay menjelaskan bahwa energi positif meningkat saat seseorang mampu mengontrol apa yang dia masak untuk dimakan. Selain itu lama proses memasak dan makan juga bisa membuat rasa bahagia meningkat. Jadi, jika sering merasa sedih, sering-seringlah memasak.
BACA JUGA:
Yuk hidup sehat, mulai batasi konsumsi garam biar nggak hipertensi
Ladies, kurang vitamin D ternyata bisa bikin kamu mudah depresi lho
Duh, terobsesi dengan makanan sehat bisa bikin gejala gangguan makan!
Sarapan buah bukan cuma buat gaya-gayaan, tapi bikin kamu lebih sehat!
Ini kandungan menu sarapan yang baik, sudahkah sarapanmu memenuhi?
Kandungan tersembunyi dari tanaman gunung ini bisa jadi pengganti gula
Cokelat bisa bikin berat badanmu jadi turun, ayo coba gaya diet ini
Ini cara mengurangi jumlah kalori ketika memasak nasi
Anak yang sering makan fast food tingkat kecerdasannya lebih rendah
Memakan nasi sisa hari kemarin ternyata berkhasiat untuk diet
Sukses diet, gadis ini justru ingin gemuk lagi gara-gara kena penyakit
Jangan tiru diet ala artis ini, meski Madonna & Mariah Carey melakukan
Lagi diet? Coba 5 makanan ini, dijamin bikin kamu nggak cepat lapar