1. Home
  2. »
  3. News
28 November 2015 23:05

5 Tips berwisata yang beretika, pelajari daripada kamu dihujat netizen

Selfie di alam bebas atau tempat tempat traveling sih sah-sah aja dilakukan. Asalkan kamu tetap bertanggung jawab terhadap lingkungan sekitar. Aprilia Nurohmah

Brilio.net - Saat piknik atau jalan-jalan ke tempat wisata yang indah tentu kamu nggak akan melewatkan kesempatan untuk berfoto-foto. Mengabadikan momen saat mengunjungi tempat yang cantik dengan kamera poket atau smartphone itu hukumnya sudah pasti. Apalagi zaman sekarang kamu bisa seketika memamerkannya di media sosial. Ya kan?

Selfie di alam bebas atau tempat tempat traveling sih sah-sah aja dilakukan. Namun ada baiknya kamu juga harus selalu menjaga kelestarian lingkungan di sana agar tak merugikan dan merusak alam.

Nah, berikut ini 5 hal yang harus kamu jaga saat rekreasi baik di wisata alam, tempat bersejarah dan tempat lainnya, seperti dihimpun brilio.net dari berbagai sumber, Sabtu (28/11) :

1. Nikmati pemandangannya

BACA JUGA :
Meski taman bunganya rusak parah, Sukadi malah minta maaf, kok bisa?


foto: http://www.explorejabar.com

Tujuanmu berwisata pastinya melihat pemandangan yang berbeda dari tempat asalmu. Iya kan? Nah, sebagai wisatawan yang baik, seharusnya kamu memanfaatkan momen liburanmu itu dengan sebaik-baiknya. Cukup nikmati pemandangan yang ada, dan rasakan ketenangan.

2. Hormatilah kondisi dan aturan setempat

BACA JUGA :
VIDEO: Detik-detik taman bunga langka di Yogya rusak parah, miris!

foto: facebook/novianto setiawan

Ada istilah 'dimana bumi dipijak, maka disitulah langit dijunjung'. Hal ini pun juga berlaku jika kamu sedang berwisata ke sebuah tempat baru. Hormatilah aturan yang berlaku di tempat tersebut dan jangan berlaku seenaknya sendiri.

3. Jangan merusak tanaman


foto: facebook/m aji mukhlis

Berfoto atau selfie itu boleh saja kok, apalagi kamu ingin menunjukkan foto berlatar belakang tempat wisata tersebut. Tapi, perhatikan kondisi sekitar. Pilihlah angle atau spot yang tidak merusak alam. Alih-alih mendapat foto yang bagus tapi sama dengan merusak sih nggak keren namanya.

4. Jangan meninggalkan sampah


foto: duniaaya.files.wordpress.com

Satu lagi yang biasanya menjadi permasalahan di sebuah tempat wisata, yaitu sampah yang berserakan akibat para pengunjung yang kurang memperhatikan keadaan sekitar. Sebagai wisatawan yang cerdas tentu saja kamu nggak buang sampah sembarangan kan, guys?

5. Berfoto memang nggak dilarang, tapi..

foto: biancajchadda.files.wordpress.com

Nggak ada yang melarang kamu selfie atau foto-foto sebanyak-banyaknya. Tapi sebaiknya berfotolah yang juga bermanfaat untuk publik. Jangan malah membuat foto yang menimbulkan pro dan kontra. Jika fotomu akan diupload di media sosial, jadikan fotomu itu sebagai foto yang layak dan pantas dikonsumsi publik.

Nah, sudah tahu kan, gimana menjadi wisatawan yang cerdas tanpa harus merusak alam? Selamat berlibur dan selamat berselfie ria!



SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags