Brilio.net - iPhone 6s yang baru-baru ini keluar tentunya akan membuat siapa saja ngiler ingin memilikinya. Namun harganya yang sangat mahal tentu malah menyurutkan keinginan seseorang untuk membelinya. Meski begitu, bagi kamu seorang pria ada cara untuk bisa mendapatkan iPhone 6s secara cuma-cuma alias gratis! Bagaimana caranya?
Dilansir brilio.net dari CCTVnews, Rabu (23/9), masyarakat China baru-baru ini digegerkan dengan iklan berhadiah uang jutaan rupiah dari sebuah bank sperma. Bagi siapapun pria yang mau menyumbangkan spermanya hingga 40 mililiter akan dibayar dengan sejumlah uang sebesar 5.000 yuan atau Rp 11 juta. Uang tersebut seharga dengan 1 iPhone 6s yang baru. Wow!
Bank sperma di China memang akhir-akhir ini selalu mengalami kekurangan stok. Setiap tahunnya hanya ada 100 orang saja yang mau menyumbangkan spermanya. Angka tersebut hanya 30 persen saja dari standar bank sperma. Oleh karena itu beberapa tahun terakhir ini mereka mengadakan iklan besar-besaran berhadiah uang bagi siapa saja yang mau menyumbangkan spermanya.
Iklan tersebut kemudian menjadi viral dan mendapat sambutan di kalangan netizen. "Wah, sangat kreatif. Aku mau menyumbangkannya sekarang juga," komentar salah seorang netizen. "Sayang hanya ada di China, apakah ada di negara lain?" tanya netizen lainnya.
BACA JUGA :
IOS 9 akhirnya dirilis, ini fitur-fitur yang bikin kamu jatuh cinta