Brilio.net - Seperti banyak dari kalian para wanita ketahui, wanita Asia cenderung punya tekstur rambut yang tebal, dan sulit untuk mewarnai rambut tebal yang berkarakteristik cenderung menolak warna. Untuk menyiasati hal tersebut, ada baiknya kamu tidak menggunakan atau mengaplikasikan warna yang tidak cocok atau rambut tidak dapat menyerap warnanya.
Tidak semua warna cocok diaplikasikan pada rambut wanita Asia. Selain warna kulit yang cenderung berwarna putih pucat dan kuning langsat, bila salah dalam mengaplikasikannya, yang ada kalian para wanita justru akan terlihat aneh, dan tentunya mengurangi kecantikan.
Nah, daripada kamu bingung, berikut ini adalah warna-warna rambut yang cocok diaplikasikan pada rambut wanita Asia, dirangkum brilio.net dari cosmopolitan, Kamis (19/11).
1. Overall color
foto: debbieanddemmie.tumblr.com
Overall color adalah warna-warna yang gelap dan mendekati warna asli rambut wanita Asia, yakni hitam. Kamu bisa mencoba dengan warna cokelat tua.
2. Layered color
foto: short-haircut.com
Layered color disebut juga double-sided coloring. Di sini, kamu tak hanya menggunakan satu warna saja, tetapi dua warna untuk kemudian kamu kombinasikan. Warna yang kamu coba haruslah warna yang senada agar kontras. Biasanya bisa dimulai dari terang di lapisan atas, lalu kemudian warna gelap di lapisan bawah. Cobalah menggunakan perpaduan hitam dan cokelat, atau silver dan biru tua.
3. Highlights
foto: ilikewallpaper.net
Wanita Asia sangat cocok bila memiliki rambut dengan warna highlights seperti burgundy dan mahony. Kamu juga bisa mencobanya lho, girls!
4. Lightening hair
foto: poonpo.com
Semburat merah atau oranye tetap cantik dan akan membuatmu terlihat segar. Dua warna tersebut pun akan sangat cocok diaplikasikan untuk wanita Asia.
Setelah melalui proses pewarnaan rambut, kamu tetap harus rajin merawat rambutmu ya, cantik. Hal tersebut akan membantu mempertahankan kekuatan rambutmu. Sehingga setelah dicat, rambutmu akan tetap lembut dan tak menjadi kering, apalagi kasar.
Selamat mencoba, ladies!
Recommended By Editor
- 7 Tips penting sebelum mengecat rambut, biar kamu tetap sehat & cantik
- Rambut sering rontok, normal nggak ya?
- 3 Faktor ini pengaruhi keputusan kamu ganti produk rambut atau nggak
- Salah kaprah kaum hawa keramas pakai soda, ternyata bikin rambut rusak
- Hati-hati, model rambut bun bisa menyebabkan kebotakan
- 5 Minyak rambut alami ini perlu cewek coba, mau cantik alami juga kan?
- Good bye rainbow hair, sekarang saatnya kamu coba tren opal hair!
- Hand-pressed coloring, tren warna rambut pakai kaca & kuas lukis, top!