Brilio.net - Setelah kasus perang kicauan di Twitter dengan Nicki Minaj pada Juli lalu, kali ini Taylor Swift kembali terlibat 'perang' media sosial dengan pelantun lagu Sk8er Boi, Avril Lavigne.
Dimulai dari aksi kekasih Calvin Harris itu yang menyukai sebuah postingan foto di akun media sosial Tumblr. Postingan itu membandingkan bagaimana interaksi Taylor dan fansnya dengan artis lain seperti Avril, Britney Spears, Katy Perry dan Kanye West, seperti dikutip brilio.net dari Mirror, Selasa (25/4):
Nah, pada akhirnya isi Tumblr tersebut menyebar dan mendapat timpalan dari akun Twitter fanbase dan milik pribadi Avril Lavigne. Penyanyi yang sempat sakit Lyme Disease pada pertengahan 2015 ini, menanggapi update status dari akun fanbasenya @UnitedForAvril, dengan kicauan berikut:
'Comparison is judging and judging a person does not define who they are it defines who you are. We all Love our fans.'
Dilanjutkan dengan kicauan berikut:
'So let's keep it all about the love and stay positive' yang disertai foto-fotonya bersama penggemarnya.
Di sisi lain, seperti kasus dengan Zayn Malik, Taylor tak banyak menanggapi, justru kekasihnyalah yang meradang. Dilansir brilio.net dari Daily Mail, Selasa (25/8), DJ yang sudah banyak berkolaborasi dengan penyanyi papan atas itu langsung membalas kicauan @AvrilLavigne bahwa kekasihnya tidak sedang menjudge Avril. Taylor hanya bergembira dengan para penggemarnya, alih-alih berusaha membandingkan dirinya dengan Avril.
Namun sayangnya, cuitan itu segera dihapus oleh produser musik berusia 31 tahun tersebut.
Hmmm..., bagaimana menurutmu, guys? Yang pasti, kamu harus selalu hati-hati ya, sebelum bikin status media sosial. Takutnya bisa menimbulkan huru-hara bagi diri sendiri maupun orang lain.
Recommended By Editor
- Heboh penampakan pocong di rumah mantan menteri Malaysia
- Di negara ini unggah foto makanan bisa berujung penjara
- Netizen bingung, pria ini warga Tanah Abang atau Kampung Pulo sih?
- Akun Twitter 'selebtwit' termahal di dunia, 1 tweet senilai Rp 1,9 M
- 9 Tipe orang ini sebaiknya berhenti main Facebook
- 9 Tipe pengguna Path, hayo kamu masuk yang mana?
- Ini kisah asmara 5 pendiri Facebook, ada yang menikah sejenis
- Sering copas status lucu di Twitter? Siap-siap dihapus dan kena block!
- 7 Hal yang harus kamu perhatikan sebelum share berita di Facebook
- 6 Aplikasi ini sering dipakai anak muda zaman sekarang saat di toilet