Brilio.net - Kabar duka kembali melanda dunia hiburan tanah air. Belum selesai duka yang ditinggalkan setelah kepergian Olga Syahputra, dunia hiburan kembali dikejutkan dengan meninggalnya komedian senior, Pepeng, yang terkenal lewat acara kuis Jari-Jari.
Berita meninggalnya komedian bernama asli Ferrasta Soebardi ini menyebar pertama kali dari media-media sosial. Salah satunya dari pengamat musik Bens Leo. Pepeng dikabarkan meninggal sekitar pukul 10.05 WIB, pada Rabu (6/5) di Rumah Sakit Cinere.
Almarhum Pepeng sendiri sudah cukup lama diketahui mengidap penyakit jantung yang kerap membuatnya harus dilarikan ke rumah sakit. Almarhum juga didiagnosa mengidap penyakit langka, Multiple Sclerosis, pada 9 November 2005 yang akhirnya membuatnya lumpuh.
Sebelum meninggal pada hari ini, almarhum juga diketahui pernah dirawat di RS Puri Cinere pada Agustus 2013 silam. Bulan Maret 2014 yang lalu, almarhum juga sempat kembali masuk rumah sakit, namun pada sat itu dia bisa tetap bertahan.
Pepeng sendiri lahir di Sumenep, Madura, pada 23 September 1954. Dia mengawali karirnya sebagai pelawak pada tahun 1978, setelah memenangkan Lomba Lawak Mahasiswa, sebagai juara pertama. Selamat jalan, Pepeng. Semoga amal ibadahmu diterima disisiNya.