Brilio.net - Tidak hanya foto manusia yang saat ini menjadi objek fotografi yang mengagumkan, foto bayi hewan akhir-akhir ini menjadi perhatian para fotografer-fotografer internasional.
Jika kamu salah satu orang yang sangat menyukai hewan, maka 19 foto bayi hewan ini akan membuatmu gemes. Berikut foto bayi-bayi hewan yang menggemaskan tersebut seperti yang diambil brilio.net dari animalscience, Selasa (30/6).
1. Bayi hamster
Bayi hamster ini benar-benar terlihat lucu.
2. Bayi sigung
Hewan yang hobi kentut dan mengeluarkan bau tidak sedap ini ternyata dapat terlihat begitu imut.
3. Bayi chinchilla
Chinchilla adalah hewan yang berasal dari pegunungan Andes, Amerika Serikat. Hewan ini tidak kalah imut dari hewan lainnya.
4. Bayi Dik dik
Dik dik merupakan hewan yang mirip dengan kangguru, keberadaan hewan imut ini terbilang cukup langka.
5. Bayi Jerapah
Hewan yang memiliki nama ilmiah Giraffa camelopardalis ini merupakan mamalia asli yang berasal dari Afrika.
6. Bayi bunglon
Bunglon terkenal dengan kemampuannya untuk berubah warna, siapa sangka anak bunglon sungguh lucu seperti yang difoto ini.
7. Bayi buaya
Foto bayi buaya ini sungguh menggemaskan, seandainya saja buaya itu semenggemaskan ketika masih bayi, pasti banyak yang suka ya.
8. Bayi gajah
Foto yang tidak kalah menggemaskannya adalah foto mamalia besar ini. Gajah memang hewan yang cukup akrab dengan manusia, bayi gajah ini terlihat begitu imut.
9. Bayi bebek
Bebek merupakan salah satu hewan yang sering dipelihara untuk diambil daging, telur dan bulunya. Namun, lihatlah wajah lucu bayi bebek ini yang sangat menggemaskan.
10. Bayi kangguru
Hewan asal Australia satu ini bukan hal baru bagi masyarakat.
11. Bayi landak
Hewan dengan rambut tebal dan duri tajam ini juga tidak absen dari daftar hewan menggemaskan.
12. Bayi kucing
Soal foto bayi hewan menggemaskan, kucing memang tidak pernah kalah.
13. Bayi pemakan semut
Hewan yang suka memakan semut ini mungkin memang tidak familiar dengan lingkungan di Indonesia. Keberadaannya yang hampir punah membuat hewan satu ini jarang dijumpai.
14. Bayi panda
Hewan yang tergolong ke dalam mamalia ini memiliki tubuh yang cukup besar. Postur tubuh panda yang gemuk bulat membuatnya semakin menggemaskan.
15. Bayi cumi-cumi
Cumi-cumi, foto bayi jenis hewan yang hidup di laut ini memang jarang terlihat, sekalinya terlihat, ternyata cumi-cumi tidak kalah menggemaskannya dibandingkan hewan peliharaan lainnya.
16. Bayi kambing
Siapa yang tidak tahu hewan herbivora ini tentunya familiar di kalangan masyarakat, siapa sangka foto anak kambing ini terlihat sangat lucu.
17. Bayi burung hantu
Jenis burung yang identik dengan film harry potter tersebut kini memang sering dibudidayakan orang. Wajahnya yang bulat dengan ekspresi datar membuat para pecinta binatang suka dengan salah satu jenis burung ini.
18. Bayi sloth
Sloth merupakan salah satu jenis mamalia yang hidup di alam bebas. Dia hidup seperti halnya monyet, namun ukuran tubuh sloth lebih kecil dan tentunya lebih menggemaskan.
19. Bayi anjing laut
Anjing laut merupakan salah satu hewan yang jarang berinteraksi langsung dengan manusia, biasanya hidup di laut dengan kubangan lumpur yang kotor, namun foto bayi anjing laut ini akan membuat orang ingin memelihara hewan ini di rumah.
Wah, foto bayi-bayi hewan ini benar-benar menggemaskan!!
HOT NEWS:
Kalau kamu senyum-senyum lihat 25 Gambar ini, masa kecilmu bahagia!
10 Foto yang akan membuatmu merindukan sosok ayah
10 Coretan di uang kertas yang mungkin pernah kamu lakukan saat kecil
21 Stiker lucu di sepatbor motor, awas nabrak!
20 Tas belanjaan unik, kreatif, juga menggelikan
25 Meme kucing yang imut, ngegemesin dan bikin ketawa
11 Foto editan Agan Harahap ini dimuat di media asing top wired.com
15 Foto kombo, seni baru fotografi yang akan membuat kamu terbelalak!