Brilio.net - Kamu bekerja di perusahaan multinasional? Di antara kamu pasti ada yang punya pimpinan berasal dari luar negeri. Nah, karena berasal dari luar negeri, pasti membawa nuansa dan budaya yang berbeda dengan kamu dan karyawan yang lain. Kalau dilihat dari sisi positifnya, pasti banyak hal yang kamu alami. Kira-kira apa saja, ya?

Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Senin (26/10), berikut manfaat kalau kamu punya boss ekspatriat:

1. Ilmu yang lebih luas di bidang pekerjaan

8 Keuntungan kalau kamu punya boss ekspatriat


Saat bekerja di suatu bidang, misalnya akuntansi, bisa saja ada cara-cara baru yang dibawa bos kamu dari asalnya bekerja ke kantor kamu. Ilmu baru itu dibagikan kepada rekan-rekan kantor dia berada sekarang untuk lebih memajukan perusahaan tempat kamu bekerja. Kamu juga bisa mengembangkan diri dengan ilmu yang dibagikan bos kamu itu.

2. Banyak cerita dari negara asal

8 Keuntungan kalau kamu punya boss ekspatriat


Cerita di sini bukan sekadar budaya kerja bos kamu berasal, tapi juga bisa kehidupan sehari-hari di negara asalnya. Dengan begitu, kamu akan perlahan memahami bahwa keberagaman budaya itu ada, bukan hanya ada di Indonesia. Hal semacam ini akan bikin kamu lebih menghargai perbedaan dan siapa tahu kamu punya keinginan plesiran ke negara asal bos ekspatriat itu untuk menimba pengalaman dan wawasan di sana.

3. Melatih kemampuan bahasa asing

8 Keuntungan kalau kamu punya boss ekspatriat


Hal yang paling mencolok saat kamu bekerja sama dengan boss ekspatriat adalah komunikasi dalam bahasa asing. Umumnya yang dipakai adalah bahasa Inggris. Tentu saja hal ini akan mengasah kemampuan kamu lebih luwes dalam berbahasa Inggris. Bukan hanya dalam kesempatan formal tapi juga santai, misalnya belajar kata-kata slang yang biasanya digunakan warna negara asing bercakap-cakap dalam pergaulan. Lumayan banget buat menambah kosa kata sebelum jalan-jalan ke luar negeri, kan?

4. Belajar profesional dalam pekerjaan

8 Keuntungan kalau kamu punya boss ekspatriat


Bos ekspatriat membawa budaya kerja yang umumnya cekatan namun akurat. Jadi, kamu juga dituntut bekerja seefektif dan seefisien mungkin. Kalau memang pekerjaan kamu hanya butuh beberapa jam saja, ya tidak perlu berlama-lama di kantor, apalagi lama di kantor hanya buang-buang waktu main media sosial di tengah jam kerja.

Selain itu, profesionalisme di sini juga terkait attitude atau sikap. Kalau memang kamu berbuat kekeliruan, kamu dituntut untuk berani mengakuinya dan bersiap memperbaikinya. Masih banyak lagi profesionalisme yang bisa kamu ambil dari bos ekspatriat. Semua itu bukan menunjukkan gaya sok atau otoriter, melainkan lebih kepada kebermanfaatan untuk kemajuan perusahaan kamu bekerja.

5. Mengasah kemampuan analisis

8 Keuntungan kalau kamu punya boss ekspatriat


Bukan berarti boss negeri sendiri tidak cerdas. Kebanyakan ilmu dan pengetahuan di luar negeri jauh berkembang melesat ketimbang di Indonesia. Hal ini akan menjadi modal pribadi masing-masing untuk lebih berkembang saat di dunia pekerjaan. Nah, umumnya bos-bos yang 'terbentuk' di negara dengan ilmu dan pengetahuan yang pesat kemajuannya, kemungkinan besar memiliki pola pikir di atas rata-rata SDM lokal. Selain ilmu dan pengetahuan, kemajuan mereka dalam berpikir juga didukung dari banyaknya pengalaman dan koneksi yang global. Jadi, tak heran kemampuan analisisnya juga lebih akurat.

6. Belajar open-minded

8 Keuntungan kalau kamu punya boss ekspatriat


Bos ekspatriat membawa budaya open-minded. Jadi, dia melihat sesuatu dari berbagai sudut pandang untuk bisa memutuskan sesuatu. Dengan pola pikir seperti ini, kamu juga bisa belajar lebih bijak dalam pekerjaan, pun bisa terbawa dalam kehidupan sehari-hari. Hal yang paling mencolok dan sederhana yang bisa kamu temui kalau punya bos ekspatriat adalah panggilan nama langsung, terlebih usianya tak jauh berbeda dari kamu dan rekan kantor. Berbeda dengan budaya dalam negeri, yang menjunjung sopan santun pemanggilan seseorang didahului Pak, Bu, Mbak, atau Mas. Tapi semua itu bukan masalah, selama kamu bisa menyesuaikan dengan kondisi yang ada.

7. Dapat promosi

8 Keuntungan kalau kamu punya boss ekspatriat


Keuntungan punya bos ekspatriat adalah kepercayaan dia kepada kamu kalau kamu bisa bekerja dengan optimal. Misalnya saja kamu ditugasi menjadi guide untuk karyawan atau bos negara asing, semisal Jerman. Sementara itu, hanya kamu yang bisa berbahasa Jerman. Nah, karena kamu bekerja profesional, tak menutup kemungkinan kamu akan dipromosikan ke posisi tertentu atau lebih dipercayai meng-handle urusan ekspatriat lain dari Jerman. Promosi ini akan sangat menguntungkan kamu dari segi pekerjaan maupun pengalaman.

8. 'Memperbarui' data diri atau curriculum vitae (CV)

8 Keuntungan kalau kamu punya boss ekspatriat


Tak dipungkiri, bekerja dengan bos ekspatriat dan dalam perusahaan multinasional, terbilang cukup mentereng dengan berbagai manfaat pada poin sebelumnya. Nah, bila suatu hari kamu pindah tempat kerja, mendapat promosi pekerjaan ke negara asing (bisa jadi di tempat bos ekspatriat kamu berasal), atau dipercaya menjadi narasumber sebuah seminar, profil dirimu akan bertambah dan terlihat bergengsi. Setuju?

Jadi, apa pendapatmu? Punya alasan lain manfaat punya boss ekspatriat?