Brilio.net - Foto-foto yang luar biasa datang dari negara yang sedang dilanda perang, Suriah. Walaupun negaranya sedang kacau porak poranda akibat perang, sepasang pengantin tetap melaksanakan pernikahan mereka. Bahkan, peristiwa sakral ini mereka abadikan lewat lensa kamera di tengah Kota Homs, Suriah. Kota yang hancur setelah dibombardir Rusia selama dua hari.
Mengenakan gaun putih yang indah, sang pengantin wanita terlihat sangat emosional ketika berfoto bersama suaminya yang juga merupakan tentara Suriah. Di belakang mereka, tampak pemandangan reruntuhan bangunan yang sudah hancur akibat serangan tentara Rusia.
Sang fotografer, Jafar Meray menganggap foto-foto ini adalah bukti jika kehidupan mereka harus tetap berjalan, walaupun keadaan terlihat sangat kacau. Luar biasa!
Dilansir dari dailymail.co.uk oleh brilio.net, Kamis (31/12), berikut 10 foto menakjubkan dari pasangan yang melaksanakan pernikahan di tengah peperangan yang berkecamuk di Suriah.
1. Dikelilingi oleh kehancuran, pasangan ini berpose untuk pemotretan setelah pernikahan mereka di Kota Homs, Suriah.
2. Keduanya tampak mesra di tengah reruntuhan bangunan.
3. Sang wanita terlihat menatap penuh cinta pada suaminya.
4. Di balik pasangan, terlihat bangunan telah ditinggalkan dan sebagian hancur berantakan, sementara puing-puing berserakan di tanah yang berdebu.
5. Foto-foto menyentuh ini diambil oleh Jafar Meray, yang mengatakan bahwa ia ingin menangkap 'harapan' di Suriah.
6. Sang fotografer mengatakan bahwa pemotretan ini adalah bukti jika hidup harus terus berjalan.
7. Sementara di tempat lainnya, Sedikitnya 32 orang tewas dan 90 luka-luka dalam dua ledakan bom mobil di Kota Homs.
8. Tampak beberapa pemuda membawa anak kecil untuk menyelamatkan diri dari serangan di Douma, timur laut dari pusat Kota Damaskus, Suriah.