Brilio.net - Di usia 84 tahun tentunya semua orang akan memilih untuk menikmati masa tua dengan duduk-duduk di rumah dan melihat cucu-cucunya. Namun hal ini tak berlaku bagi seorang kakek bernama Ivan Krasko. Di usianya yang sudah 84 tahun, dia malah menikahi seorang wanita yang lebih pantas jadi cucunya.
Dilansir dari dailymail, Kamis (10/9), Ivan yang juga dikenal sebagai aktor veteran Rusia ini menikah dengan Natalia Shevel yang masih berusia 24 tahun. Pasangan yang mempunyai selisih umur 60 tahun ini menikah di Gereja St Petersburg dan hanya mengundang kerabat terdekat saja.
Kisah cinta yang unik ini dimulai saat Ivan mengajar di universitas dan kala itu Natalia merupakan mahasiswanya. Suatu hari Natalia membuat sebuah puisi yang menurut ayah enam anak ini sungguh menyentuh hati. Dari situlah kisah cinta mereka bersemi.
"Melihat kata-kata di puisinya aku merasa terlahir kembali sebagai seorang pria. Ada sesuatu yang dulu hilang dalam diriku namun kini kembali lagi," ungkap Ivan Krasko.
Meski banyak orang yang mengritiknya, namun Ivan tetap merasa bahwa Natalia merupakan wanita yang tepat untuknya setelah ia menikah tiga kali. Pria yang akan berusia 85 tahun dalam 2 minggu lagi ini sebenarnya juga merasa jika Natalia mungkin bisa saja khawatir dengan masa depannya. Meski begitu dia berjanji akan membuat istrinya itu bahagia.
Recommended By Editor
- Dulu lemah & gampang mimisan, kini Bayu juara panjat dinding Asia
- Pagi jaring ikan, siang dijual kakek ini tuai simpati banyak orang
- Gadis cantik berdarah Dayak penjual jamu online
- Pengrajin barongsai ini dulunya pesilat pilihan Presiden Soekarno
- Di gang sempit Jogja ini barongsai China lahir, sosok ini pelakunya
- 25 Tahun Mbah Lastri jual umbi rebus di tengah serbuan makanan instan
- Marlean sukses bikin tempurung kelapa naik kelas jadi kerajinan unik
- Di sekolahan ini biaya pendidikan memakai sampah
- Gembiranya kuli panggul ini digaji USD 1.000 dari Google