1. Home
  2. ยป
  3. Bayi
7 Januari 2018 00:02

13 Potret bayi prematur yang tersenyum lebar ini bukti mereka kuat

Bayi prematur harus mendapatkan penanganan spesial. Annisa Amalia Hapsari

Brilio.net - Sedikit banyaknya kamu pasti pernah mendengar kisah bayi yang lahir sebelum waktunya. Bayi dengan kondisi ini biasa disebut bayi prematur. Banyak faktor yang menyebabkan seorang bayi harus dilahirkan sebelum waktu kelahirannya.

Bayi prematur tidaklah sama seperti bayi yang lahir normal. Seorang bayi prematur harus mendapatkan penanganan spesial karena kondisinya yang belum sempurna seperti bayi yang lahir tepat pada waktunya. Setelah dilahirkan biasanya seorang bayi prematur akan dirawat di ruangan NICU (Neonatal Intensive Care Unit) untuk mendapatkan perawatan intensif.

BACA JUGA :
10 Potret baby Arsya dan dokter Anton yang kegantengannya bikin heboh


Bayi prematur merupakan bayi yang kuat karena selain mendapatkan perawatan intesif di ruangan NICU, tidak jarang mereka harus menjalani proses operasi tergantung dengan kondisinya ketika lahir. Begitu pun dengan 13 potret bayi prematur yang tersenyum lebar di bawah ini membuktikan bahwa mereka kuat.

Berikut potret-potret senyum bayi prematur yang dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Sabtu (6/1).

1. Terlahir hanya dengan berat 907 gram, tapi lihat senyum lebarnya.

BACA JUGA :
5 Momen lucunya Baby Cio, anak Stefan & Celine yang menggemaskan

foto: elitereaders.com

2. Menghabiskan 2 minggu pertamanya di NICU dan tetap tersenyum.

foto: elitereaders.com

3. Bayi perempuan ini lahir ketika usianya baru 7 minggu, dan 16 minggu kemudian ia sudah tersenyum lebar.

foto: elitereaders.com

4. Senyuman kecilnya kaya bilang kalau dia bisa dan kuat.

foto: elitereaders.com

5. Nggak ada sama sekali raut kesedihan diwajahnya. Senyum lebarnya lucu banget.

foto: elitereaders.com

6. Seakan tahu kalau lagi digendong sang ayah, ia pun tersenyum senang.

foto: elitereaders.com

7. Selang dan kabel di badannya bukanlah penghalang untuk tetap tersenyum.

foto: elitereaders.com

8. Imut banget ya senyumnya.

foto: elitereaders.com

9. Setelah menderita stroke bayi ini dinyatakan dokter tidak akan bisa terseyum kembali. Tapi senyumannya membuktikan bahwa sang dokter salah.

foto: elitereaders.com

10. Terlahir prematur dengan masing-masing berat hanya 453 gram. Si kembar kini telah tumbuh dengan sehat dan tersenyum lebar.

foto: elitereaders.com

11. Aww.. Lucu banget ya pakai bando topi santa.

foto: Instagram/@ourlittlepreemie

12. Senyumnya nunjukin perjuangannya untuk tetap hidup.

foto: Instagram/@ourlittlepreemie

13. Bayi prematur bukanlah bayi yang lemah, liat aja senyuman manisnya.

foto: Instagram/@samkelley1992

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags