1. Home
  2. ยป
  3. Binatang
19 April 2018 20:30

Ini fakta unik di balik bulu burung flamingo berwarna merah muda

Burung ini diyakini telah ada sekitar waktu dinosaurus punah. Syifa Fauziah

Brilio.net - Selain burung merak memiliki keindahan pada ekornya, ternyata burung flamingo tak kalah cantik. Bahkan burung ini disebut sebagai simbol cinta, lho. Warna merah muda pada burung ini membuatnya terlihat memesona.

Namun ternyata tidak semua burung flamingo berwarna merah muda. Ada yang dilahirkan jauh lebih abu-abu, dan secara bertahap baru berubah menjadi merah muda karena makanannya.

BACA JUGA :
10 Tingkah hewan rese ganggu lingkungan sekitar ini ngeselin parah


Lantas warna merah muda itu berasa dari mana yah? Dilansir Metro.co.uk, Kamis (19/4), burung flamingo di alam liar memakan ganggang biru-hijau dan udang air asin. Kedua makanan itu mengandung zat kimia yang disebut canthaxanthin. Kuning telur flamingo berwarna merah jambu, dan beberapa peneliti yakin kulit mereka juga berubah berangsur-angsur.

Selama proses kawin, burung laki-laki maupun perempuan akan berubah warna lebih merah muda yang menunjukkan bahwa mereka siap untuk berkembang biak.

Meskipun flamingo sangat cantik untuk dilihat dan terlihat halus, mereka adalah burung prasejarah dan diyakini telah ada sekitar waktu dinosaurus punah.

BACA JUGA :
8 Potret before VS after Chris, domba yang tak cukur selama 4 tahun

Di kebun binatang bahan kimia ini juga ditambahkan ke makanan yang diberikan kepada burung itu, yang mungkin tidak disadari oleh para pengunjung.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags