1. Home
  2. ยป
  3. Cewek
19 Januari 2018 07:02

5 Inspirasi hijab printed scarf untuk tampil elegan

Simpel dan praktis. Annisa Amalia Hapsari

Brilio.net - Jika kamu berencana untuk datang ke sebuah pesta atau acara formal seperti kondangan dan wisuda, tampilan yang rapi dan elegan adalah wajib hukumnya. Dari beberapa outfit yang akan dikenakan, model hijab menjadi salah satu pertimbangan yang harus dipilih secara seksama buat kamu para hijabers. Pasalnya model dan jenis hijab yang bermacam-macam akan sangat mempengaruhi penampilan kamu.

Printed scarf atau scarf bermotif yang mulai ngetren pada pertengahan tahun lalu bisa menjadi pilihan yang tepat untuk tampil elegan namun tetap simpel dan praktis. Tidak seperti hijab polos, ketika mengenakan hijab printed scarf kamu harus pintar-pintar memadupadankannya dengan outfit yang akan kamu pakai.

BACA JUGA :
Bak putri duyung, ini 7 gaya mermaid dress buat hijabers


Selain itu, hijab printed scarf juga lebih baik digunakan dengan model yang simpel saja. Takutnya jika dikenakan secara bertumpuk atau berlapis akan membuat motif tidak terlihat menonjol atau justru terlihat berantakan karena tabrak motif.

Nah untuk mengantisipasi hal tersebut, brilio.net sudah merangkum lima inspirasi hijab printed scarf buat kamu nih, dilansir dari berbagai sumber, Rabu (18/1).

1. Motif abstrak emang paling pas dipadukan dengan outfit berwarna hitam. Hijab printed scarf kamu pun bakal jadi pusat perhatian deh.

BACA JUGA :
6 Style hijab pashmina ala Ayana Jihye, hijabers cantik dari Korea

foto: Instagram/@bellattamimi

2. Mau kelihatan lebih feminin? Coba pakai hijab printed scarf dengan motif bunga-bunga gini deh. Pilih warna pastel biar makin terlihat sweet.

foto: Instagram/@megaiskanti

3. Atau kalau mau tampil beda dan berani coba pakai hijiab printed scarf bermotif garis horizontal kaya Zaskia Sungkar.

foto: Instagram/@zaskiasungkar15

4. Nggak cuma motif bunga-bunga, hijab printed scarf juga ada yang bermotif binatang lho. Pilih motof binatang yang lucu dengan ukuran kecil-kecil kaya yang dipakai Aghnia biar penampilan kamu nggak terlihat aneh.

foto: Instagram/@aghniapunjabi

5. Lihat deh gaya outfit Dian Pelangi yang ini. Chic banget kan? Semakin chic dengan hijab printed scarf yang berwarna senada sama outfitnya. Bisa kamu tiru buat ke pesta nih!

foto: Instagram/@dianpelangi

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags