1. Home
  2. ยป
  3. Cinta
24 Februari 2016 09:32

Gagal mendapatkan pujaan hati, kini Dika berjuang untuk move on

Sandra yang tak lain adalah adik kelasnya sempat membuat Dika jatuh hati pada pandangan pertama. Andry Trysandy Mahany
Ilustrasi move on. (foto: tinybuddha.com)

Brilio.net - Siapa sih yang nggak pernah ngerasain berjuang demi seseorang yang dicintai? Dalam kehidupan sehari-hari kamu pasti pernah dong, berjuang menaklukkan hati seseorang yang kamu sukai. Tapi bagaimana jika perjuanganmu itu nggak kunjung membuahkan hasil? Duh, pasti sedih banget. Begitulah yang dirasakan Dika (nama samaran), pemuda 19 tahun asli Solok Selatan, Sumatera Barat.

Awalnya ketika pada tahun 2012 Dika yang masih duduk di bangku SMA bertemu secara tak sengaja dengan Sandra. Berlanjut dengan perkenalan singkat, Sandra yang tak lain adalah adik kelasnya ini ternyata membuat Dika jatuh hati pada pandangan pertama.

"Sandra ini ternyata anaknya beda. Mandiri, asyik, dan santai banget pembawaannya," Ungkap Dika kepada brilio.net melalui layanan story telling bebas pulsa ke 0-800-1-555-999, Selasa (23/2).

Dika yang terlanjur kasmaran, berupaya keras untuk mengenal Sandra lebih dekat. Beribu cara ia coba, mulai mengajak ngobrol di sekolah hingga mengajaknya jalan bersama. Namun berkali-kali pula Sandra menolak dengan berbagai alasan.

Tak patah arang, Dika terus mencoba dan mencoba. Tapi apa daya, penolakan Sandra juga tak henti-hentinya ia terima. Namun meski berkali-kali menolak, bagaikan memberi harapan Sandra berkali-kali pula mengajak Dika berkomunikasi duluan.

"Sandra ini suka menghilang tiba-tiba. Tapi setelah itu SMS terus telpon duluan, nanyain kabar dan macem-macem. Jadi ya kayak ngasih harapan gitu," ujarnya.

Merasa masih ada secercah harapan, suatu hari Dika mencoba untuk menyatakan perasaannya kepada Sandra. Bisa ditebak, lagi-lagi Sandra menolak dengan berbagai alasan. Kondisi seperti itu bertahan terus hingga Dika yang kehabisan akal mencoba mencari tahu. Apa gerangan yang membuat Sandra bersikap demikian.

"Ternyata Sandra itu tahu masa lalu saya. Lantaran saya pernah pacaran dengan temannya sendiri dan berakhir putus. Jadi temen-temennya Sandra itu kerap jelek-jelekin saya," tutur Dika.

Merasa seperti dipermainkan, Dika yang telah berjuang selama delapan bulan ini lalu menyerah. Ia beranggapan daripada tidak ada kejelasan seperti ini lebih baik mundur dan mencari pengganti wanita lainnya.

"Harapannya sih semoga bisa cepet move on. Dapet penggantinya Sandra yang lebih baik lagi. Nggak usah muluk-muluk, cukup seiman, baik hati, dan nggak aneh-aneh," imbuhnya.

Cerita ini disampaikan oleh Dika kepada brilio.net melalui layanan Jomblo Hotline bebas pulsa di nomor 0-800-1-555-999. Apa pun yang ada di benakmu dan yang kamu alami sebagai jomblo, jangan bikin kamu minder dan bermuram durja. Jomblo bukan aib yang perlu ditutup-tutupi. Buat kamu yang ingin berbagi semua hal tentang jomblo, yuk cerita ke Jomblo Hotline. Biarkan orang tahu, kisahmu bisa menghibur bahkan menginspirasi mereka. Siapa tahu kamu ketemu jodoh di sini. Dari cerita turun ke hati.




BACA JUGA :
Habis putus karena LDR, Satria justru terjerat hubungan LDR lagi


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags