1. Home
  2. »
  3. Cinta
16 Maret 2018 17:21

Jangan baper, 10 foto mesra gelandangan ini bikin iri para jomblo

Mereka mampu membangun chemistry yang kuat dan menghadirkan suasana yang sangat romantis. Muhammad Bimo Aprilianto

Brilio.net - Cinta berhak dirasakan oleh siapa saja, kapan saja dan di mana saja. Tak ada batasan Seberapa besar akan mencurahkan cinta untuk orang yang disayang. Yang terpenting segala sesuatu yang dilakukan harus tetap positif.

Cinta juga bisa dirasakan oleh para gelandangan yang hidup di pinggir-pinggir jalan. Seorang fotografer asal Nairobi, Kenya membuat proyek pada momen Valentine beberapa waktu lalu. Tak ingin terlihat biasa, ia menggunakan model pasangan gelandangan yang bernama Sammy dan Virginia.

BACA JUGA :
4 Kisah suami-istri sudah bertemu sejak lahir, jodoh dari hari pertama


Saat ditemui oleh fotografer, keduanya sedang berduaan di sebuah taman. Kemudian mereka ditawari untuk menjadi model fotografi edisi Valentine oleh fotografer yang bekerja untuk Muchiri Frames tersebut.

Tapi siapa sangka, walaupun tampilannya agak kotor dan statusnya gelandangan, mereka mampu membangun chemistry yang kuat dan menghadirkan suasana yang sangat romantis. Apalagi pada sesi yang lain, keduanya di-makeover habis-habisan dan bertransformasi layaknya model profesional.

Siap-siap baper, berikut ini 10 foto mesra Sammy dan Virginia yang mesra juga romantis abis. Seperti brilio.net himpun dari laman muchiriframes.com pada Jumat (16/3).

BACA JUGA :
5 Kisah pernikahan terunik di dunia, bikin melongo dan geleng kepala

1. Seorang fotografer membuat proyek unik pada Valentine lalu.

2. Tak mau pakai model profesional yang tampan nan cantik, ia malah mencari sepasang gelandangan sebagai modelnya.

3. Lalu bertemulah dengan Sammy dan Virginia.

4. Meski bukan model profesional dan berasal dari kalangan bawah, keduanya bisa menghadirkan suasana romantis dalam foto.

5. Para jomblo juga bakalan iri melihat foto-foto mereka.

6. Apalagi ketika mereka sudah di-makeover seperti ini.

7. Keduanya bertransformasi layaknya model profesional.

8. Penampilannya pun jadi kece maksimal.

9. Jadi tambah iri, deh, kaum jomblo.

10. Unik ya, tema pemotretan Valentine-nya.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags