1. Home
  2. ยป
  3. Cinta
20 Oktober 2021 20:33

Kisah sedih pasangan kekasih terpaksa putus karena idap thalasemia

Sepasang kekasih ini telah 3 tahun menjalani hubungan. Alfaldi Chasiragi
foto: Pixabay

Brilio.net - Setiap pasangan kekasih ingin memiliki hubungan yang langgeng. Tapi, banyak orang harus menghadapi kenyataan yang berbeda dengan harapan.

Penyebab kandasnya hubungan pun beragam. Tapi, yang menimpa sepasang kekasih ini membuat sedih banyak orang.

BACA JUGA :
Viral 'temanku jadi istri ayahku' di dunia nyata, begini kisahnya


Dalam postinganvideo di @szasaccount, dijelaskan sepasang kekasih yang sudah menjalin hubungan 3 tahun, terpaksa berpisah karena alasan kesehatan. Keduanya diketahui sama-sama menderita thalasemia.

Menurut Healthline, thalasemia adalah kelainan genetik pada darah yang membuat penderita mengalami kekurangan darah atau anemia. Gejala dari thalasemia antara lain adalah terganggunya pertumbuhan tulang bagian kepala, urin berwarna gelap, mudah lelah, dan kulit cenderung berwarna kuning atau pucat.

Sedihnya, karena penyakit inilah pasangan kekasih yang berakun TikTok @szasaccount harus mengakhiri hubungannya. Dalam video yang mendapatkan 3 juta penonton itu, sang kekasih perempuan menjelaskan bahwa dia dan sang kekasih telah bersama hingga 3 tahun dan baru mengetahui keduanya memiliki gen thalasemia minor. Khawatir akan masa depan buah hati, pasangan ini memutuskan untuk berpisah.

BACA JUGA :
Jodoh rahasia Ilahi, guru dan murid masa SMA ini akhirnya jadi pasutri

"Thalasemia tidak bisa sembuh. Kalau bisa sembuh beda cerita dan ini risiko gede untuk anak-anak," tulis Szasa di akun TikTok-nya. Pada akhirnya, pasangan ini memilih untuk menjadi sahabat.

Video yang diunggah pada hari Jumat (15/10) itu mendapat respons positif dari pengguna TikTok. Sebab, video itu sendiri mendapat likes lebih dari 300.000. Selebihnya, tak lupa hal positif dari video ini adalah menyadarkan orang-orang mengenai pentingnya untuk mengecek darah sebelum berhubungan intim, seperti yang ditulis Szasa, "Please spread awareness about thalasemia".

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags