Brilio.net - Buat kamu yang sering bermain game, nama Reza Oktovian pasti tak asing lagi. YouTuber ini memang sering mengunggah konten-konten berisi review games. Gayanya yang khas dan lucu jadi daya tarik tersendiri bagi penontonnya.
Tak main-main, subscriber akunnya sudah lebih dari 2 juta. Bertalenta, cowok ganteng ini jago membuat vlog, film pendek, dan lain-lain. Reza dulunya bukan apa-apa. Ia memulai karier dari penjaga warnet lho. Dari situ, Reza mengenal dunia YouTube.
BACA JUGA :
Terbiasa tampil kocak, begini 7 pose Bayu Skak saat bergaya serius
Cowok satu ini juga merambah dunia musik Tanah Air. Lagu berjudul Stranger merupakan hasil karyanya setelah berkolaborasi dengan Jovial da Lopez, Kyra Nayda, dan Eka Gustiwana. Gayanya yang gokil dan gahar jadi ciri khasnya dalam lagu tersebut.
Nah, kali ini brilio.net merangkum potret Reza saat mengenakan jas hitam dari akun Instagramnya @rapyourbae, Selasa (12/6). Seperti apa sih pesonanya? Langsung cek di bawah ini, yuk!
1. Reza Arap, nama bekennya, pernah terserang penyakit jantung saat SMP.
BACA JUGA :
7 Gaya OOTD ala Fathia Izzati, kasual sampai rapi ala anak kantoran
2. Cowok satu ini juga pernah merilis gamenya sendiri berjudul Rapstronaut: Space Journey.
3. Penuh talenta, Reza Arap terus berkarya di bidang musik dan film.
4. Reza ternyata lahir di dunia dengan keadaan prematur.
5. Mandiri, cowok ini dibesarkan oleh sang ibu yang single parent. Kedua orangtuanya bercerai saat Reza masih kecil.
6. Saat masih belum terkenal, Reza berani merantau ke Jakarta untuk menjadi penjaga warnet.
7. Karyanya di YouTube memang selalu ditunggu-tunggu oleh penggemarnya.
8. Posenya yang gahar ini membuatnya jadi sosok yang punya ciri khas dalam berkarya.
Kreativitas Reza Arap memang tak perlu diragukan lagi. Dengan bekal jas hitam, kamu bisa melihat berbagai gayanya yang gahar abis.
Kamu ngefans sama Reza Arap? Jangan lewatkan kesempatan dateng ke XSpace presented by brilio.net pada 29 Juni - 1 Juli 2018 di LOT8 SCBD, Jakarta Selatan. Disini kamu bisa belanja merchandise atau preloved items dari Reza Arap dan sederet influencer lain. Mereka antara lain Fathia Izzati, Agung Hapsah, Film Maker Muslim, Skak Industries by Bayu Skak, dan Pionicon Store by Si Juki.
Bukan cuma creators market, di XSpace kamu juga bisa menikmati performance musisi top seperti Armand Maulana, Afgan, Dekat, Andini, Young Lex, dan banyak lagi, plus art exhibition dari Adi Dhigel, Lab Laba Laba, Cut and Rescue, Marishka Soekarna, Moch. Hasrul, Ricky Babay Janitra, Soemantri Gelar, dan Adi Dharma.
Yuk, buruan dapetin tiketnya daily pass atau 3 day pass di sini. Update terus info terbaru XSpace di sini dan Instagram@xspace.id. Sampai ketemu di XSpace, Sobat Brilio!