1. Home
  2. ยป
  3. Creator
18 Maret 2019 10:30

10 Kerupuk terpopuler di Indonesia ini cocok buat teman makan

Udah pernah nyobain semuanya belum nih? Odhi Rizaldi

Bagi orang Indonesia, belum pas namanya kalau makan tidak dilengkapi dengan kerupuk. Dengan rasanya yang gurih dan renyah, membuat kerupuk selalu pas untuk mendampingi berbagai macam makanan, mulai dari makanan kering hingga yang berkuah. Selain itu, kerupuk juga biasanya dapat digunakan sebagai camilan santai.

Di Indonesia sendiri dengan berbagai keragaman makanannya, tentu saja kerupuk juga memiliki berbagai keragaman pada setiap daerah, mulai dari jenis, cara pembuatan, hingga rasa dari kerupuk itu sendiri.


Pada kesempatan kali ini akan dijelaskan 10 kerupuk yang paling populer di Indonesia. Apa sajakah kerupuk-kerupuk tersebut? Apakah kalian sudah pernah merasakan kerupuk-kerupuk ini? Langsung saja lihat di bawah ini.

1. Kerupuk putih.

Jenis kerupuk ini merupakan salah satu kerupuk yang wajib ada pada setiap warung makan. Kerupuk putih bisa dikatakan merupakan kerupuk legend karena hampir semua orang pasti tahu kerupuk ini. Jenis kerupuk ini biasanya dibuat dari campuran tepung tapioka, air, dan bumbu-bumbu lainnya.

2. Kerupuk pangsit.

Kerupuk pangsit biasanya sering dipadukan dengan makanan pangsit mie atau mie ayam. Kerupuk ini dibuat dari kulit pangsit yang kemudian digoreng dalam minyak banyak dan api yang panas. Rasa gurihnya dijamin membuatmu ketagihan. Kerupuk ini biasanya juga banyak digunakan sebagai dasar kerupuk balado.

3. Kerupuk rambak.

Kerupuk rambak biasanya terbuat dari kulit sapi atau kerbau yang dikeringkan kemudian digoreng dalam api panas. Jenis kerupuk ini sekilas terlihat tebal, namun ketika digigit akan menimbulkan rasa gurih-gurih asin dan lumer di lidah. Kerupuk rambak juga dapat digunakan sebagai oleh-oleh khas suatu daerah.

4. Kerupuk ikan.

Kerupuk ikan dapat terbuat dari berbagai jenis macam ikan, namun ikan yang lebih sering digunakan yaitu ikan tenggiri. Dengan bentuknya yang kecil-kecil dan dipadukan dengan rasa ikan di dalamnya membuat kita ketagihan untuk memakannya terus-terusan. Kerupuk ikan juga dapat digunakan sebagai camilan santai ataupun oleh-oleh.

5. Kerupuk udang.

Kerupuk udang terbuat dari udang yang dicampur dengan bumbu-bumbu lainnya lalu digoreng dalam minyak panas. Jenis kerupuk ini umumnya memiliki ukuran yang cukup besar untuk dimakan. Biasanya kerupuk udang sering dikombinasikan dengan makanan berkuah, seperti halnya soto ataupun rawon.

6. Kerupuk bawang.

Kerupuk bawang terbuat dari campuran bawang putih dengan tepung tapioka. Biasanya kerupuk ini ditandai dengan warna yang ada di sisi pinggir kerupuk. Dengan aromanya yang khas dan rasanya yang gurih, kerupuk bawang cocok digunakan sebagai pendamping nasi.

7. Kerupuk pasir.

Kerupuk pasir dapat dikatakan merupakan salah satu kerupuk yang unik. Ini dikarenakan walaupun berbahan sama dengan kerupuk umumnya, namun cara penggorengan yang dilakukan tidak menggunakan minyak, melainkan pasir.

Oleh karena itu kerupuk ini disebut kerupuk pasir dan dianggap sebagai kerupuk yang paling sehat karena tidak menggunakan minyak. Biasanya, kerupuk pasir cocok digunakan sebagai cemilan dan dipadukan dengan saus petis yang lezat.

8. Rempeyek.

Rempeyek atau orang biasa menyebutnya dengan sebutan peyek, adalah kerupuk yang terbuat dari tepung terigu, garam, bawang putih, kacang atau teri, dan irisan jeruk yang digoreng dalam minyak panas sehingga membentuk warna kecokelatan. Biasanya rempeyek sering digunakan sebagai pendamping nasi pecel.

9. Emping.

Emping atau kerupuk melinjo merupakan kripik yang terbuat dari biji melinjo. Keripik ini memiliki rasa sedikit pahit, namun tetap enak dan gurih. Biasanya, emping sering digunakan sebagai camilan hingga pelengkap makanan lainnya seperti rawon atau coto Makassar.

10. Rengginang.

Rengginang adalah kerupuk tebal yang terbuat dari nasi atau beras ketan yang dikeringkan terlebih dahulu kemudian digoreng dalam minyak panas. Kerupuk ini memiliki berbagai rasa, mulai dari renyah dan gurih hingga asam atau manis sekalipun. Biasanya, rengginang sangat populer pada saat hari lebaran tiba.

Itulah tadi 10 kerupuk yang paling populer di Indonesia. Apakah kalian sudah merasakan semua kerupuk tersebut?

Selamat makan, semuanya.

(brl/red)

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags