1. Home
  2. ยป
  3. Creator
16 Januari 2020 19:35

18 Foto editan perjalanan karier Bruno Mars ini kocak abis

Bruno Mars sendiri mulai dikenal sejak merilis lagu Billionare dan Nothin' On You pada tahun 2010. Ipit Handayani

Meniti karier di dunia musik selama lebih dari 10 tahun bukanlah hal mudah bagi seorang Peter Gene Hernandez, nama asli Bruno Mars. Sama seperti penyanyi besar lainnya, Bruno juga sudah banyak merasakan 'asam garam' dalam dunia tersebut. Mulai dari berbagai penolakan label rekaman, lagu yang tak kunjung laku, hingga perasaan putus asa dalam menggapai mimpinya.

Semua dimulai pada tahun 2003 di mana Bruno mulai pindah dari Hawaii ke Los Angeles demi mewujudkan karier bermusiknya. Bertahun-tahun lamanya ia berjuang hingga akhirnya pada tahun 2010 ia mulai dikenal luas karena lagu Nothin' On You dan Billionare.


Selain itu, Bruno Mars juga pernah dinobatkan sebagai salah satu orang berpengaruh di dunia versi Majalah Time beberapa tahun lalu. Hal ini membuktikan bahwa kepopuleran Bruno Mars mulai saat itu tak hanya diakui di AS saja, melainkan ke berbagai belahan dunia juga. Termasuk di Indonesia.

Ya, itulah beberapa info singkat tentang perjalanan karir Bruno Mars versi nyatanya. Tentu ini akan berbeda dengan apa yang kamu baca berikutnya karena di bawah ini hanyalah cerita karangan tentang perjalanan karir penyanyi tersebut versi warga +62. Kok, bisa?

Ya, ini semua tak lepas dari karya salah satu kreator di Indonesia seperti Indra Hakim yang sudah sering membuat konten bertemakan Hollywood rasa Nusantara. Salah satunya membuat foto editan Bruno Mars yang kerap digambarkan melakoni berbagai pekerjaan lazim di Indonesia.

Mulai dari potret Bruno saat jadi tukang becak, anak SD, jadi tukang odong-odong, jadi guru, jadi polisi, pemain orkestra, bahkan sampai jadi LINMAS pun ada!

Nah, saking banyaknya profesi yang digeluti Bruno Mars pada foto editan tersebut, warga +62 bahkan sampai tertarik untuk menyusun foto-foto itu lalu membumbuinya dengan rentetan cerita perjalanan karier penyanyi berwajah tropis itu. Penasaran seperti apa hasilnya?

Dilansir dari berbagai sumber, berikut 18 foto editan andai Bruno Mars tinggal dan berkarier di Indonesia ini konyol banget.

1. Ini foto editan Bruno Mars kecil yang digambarkan sebagai anak keturunan Jawa. Ngakak abis!

2. Kalau ini foto editan yang menggambarkan Bruno Mars kecil sudah lulus SD. Rambutnya gak pernah kena razia, ya?

3. Sayangnya, di editan foto selanjutnya Bruno digambarkan sebagai sesosok anak yang populer karena kebandelannya di sekolah. Oalah!

4. Sampai akhirnya setelah lulus SMA, Bruno bekerja sebagai tukang becak sembari menunggu panggilan kerja di tempat lain. Namun di foto ini Bruno diedit sedemikian hype lho! Meski cuma jadi tukang becak. Mungkin karena dia dulunya bekas anak populer di sekolah.

5. Pada editan selanjutnya, Bruno digambarkan sedang tertangkap petugas karena pesta miras sepulang narik becak. Ternyata Bruno masih saja bandel sama seperti saat ia di sekolah. Bahkan ia terlihat sangat santai saat ditangkap, hahahaha.

6. Setelah berjanji untuk tidak minum-minum lagi, Bruno pun kembali bekerja menjalankan profesinya. Berhubung becaknya sudah dibawa petugas ketika ia tertangkap, Bruno pun beralih profesi menjadi tukang odong-odong. Editan ini bikin ngakak abis!

7. Pada foto berikutnya, Didi Kempot dibuat seolah-olah berperan sebagai kakaknya Bruno Mars. Didi yang sudah lama bekerja sebagai guru pun akhirnya bisa membantu sang adik mendapat pekerjaan yang lebih baik.

8. Namun sayang, guru bukanlah profesi yang cocok untuk Bruno. Ia tidak bisa menjalankan pekerjaannya dengan baik. Hingga akhirnya Bruno pun memutuskan untuk buka usaha warung kecil-kecilan. Inget, ya, cuma editan.

9. Namun nampaknya keberuntungan mulai berpihak pada Bruno. Tak lama setelah buka warung, Pak RT merekrutnya untuk menjadi anggota LINMAS karena menurutnya pekerjaan semacam ini sangat cocok untuk Bruno. Di editan foto kali ini, Bruno satu anggota dengan Kanye West yang ternyata di masa depan akan menjadi penyanyi terkenal juga.

10. Tak cukup hanya bekerja sebagai anggota LINMAS, Bruno ternyata diam-diam ikut bergabung di grup orkestra milik kakaknya. Tentu hanya untuk pekerjaan sampingan. Dia mulai menyadari bahwa jiwanya lebih bahagia jika bekerja dengan musik. Bruno ingin mengikuti jejak sang kakak yang juga sudah lama bergelut di orkestra. Inget ya, ini cuma karangan, hahahaha.

11. Kali ini Bruno Mars diedit satu frame lagi dengan Didi Kempot agar terlihat semakin akrab. Ya, bergabung di grup orkestra membuat Bruno semakin dekat dengan sang kakak. Mereka pun mulai sering membuat cover lagu bersama.

12. Kegiatan bermusik ternyata membuat Bruno bisa meninggalkan kebiasaan bandelnya. Tak ayal jika keberuntungan semakin mendekatinya. Di sini Bruno yang awalnya hanya seorang anggota LINMAS naik profesi menjadi seorang polisi. Editannya epic, kan?

13. Dan meski Bruno sudah menjadi polisi, ia tak meninggalkan hobi bermusiknya di orkestra. Di sini editannya makin yahud! Bruno dan Didi digambarkan makin sering mengcover lagu bersama dan menggunggahnya di media sosial.

14. Sampai akhirnya media sosial membuat lagu yang mereka cover jadi viral di berbagai negara, terutama sosok Bruno yang ternyata menarik perhatian produser asal AS. Pada editan kali ini terlihat banyak wartawan yang datang mewawancarai Bruno yang saat itu tengah bertugas.

15. Akhirnya Bruno pun memutuskan untuk berkarier di AS hingga berhasil melejitkan namanya di sana. Bruno sukses besar! Oia, kalau foto yang ini fotonya asli, ya.

16. Pada foto editan selanjutnya, Bruno digambarkan merasa makin sejahtera hidupnya terlebih ia sudah menemukan tambatan hati di negeri sana, Bruno pun akhirnya memutuskan untuk menikah. Ia pun tak pernah lupa akan darah Jawa yang mengalir di tubuhnya meski sudah kenal dunia barat. Makanya pada saat pesta bujang, Bruno memilih memakai pakaian khas Jawa.

17. Semua memang akan indah pada waktunya. Pada foto editan kali ini, Bruno terlihat gagah memakai pakaian pengantin khas Jawa.

18. Nah, kalau yang terakhir ini editan fotonya ciamik abis! Di sini, calon pengantin Bruno merupakan salah satu model ternama di AS. Bangganya, meski dia seorang model yang menganut western style, dia tak menolak saat diharuskan menikah mengenakan pakaian pengantin adat Jawa. Justru ia terlihat semakin cantik, ya kan?

Itulah 18 foto editan perjalanan karier Bruno Mars yang bikin kita geleng-geleng kepala. Pada akhirnya, semua yang ada di foto tersebut hanyalah karangan ala warga Indonesia.

(brl/guf)

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags