Memiliki kehidupan dengan banyak uang atau hidup kaya adalah impian banyak orang, tapi banyak orang yang tidak memahami bahwa hidup kaya itu bukan tergantung bisnis, bukan tergantung profesi tapi tergantung mindset dari orang itu sendiri.
Kalau kita mau jujur melihat golongan di masyarakat yang hidupnya kebanyakan lebih kaya adalah masyarakat dari keturunan cina daripada yang pribumi. Sehingga kita perlu untuk mengetahui apa sih mindset utama yang membuat banyak orang keturunan cina itu lebih kaya hidupnya dibandingkan dengan kebanyakan pribumi. Dalam artikel kali ini saya ingin menulis tentang mindset orang keturunan cina, karena seminggu ini saya bertemu dengan 3 peserta kelas AMC Platinum yang merupakan keturunan cina. Dari mereka saya mendapat kesimpulan yang menakjubkan.
Meskipun bulan Puasa tapi aktivitas saya tetap saja padat, seperti ketika menulis artikel ini sudah lewat tengah malam tapi saya sempatkan untuk berbagi inspirasi kepada anda yang selalu setia membaca tulisan-tulisan saya di blogwww.firmanpratama.wordpress.comini. 3 hari ini saya memberikan coaching dikelas platinum AMC kepada seorang pengusaha keturunan cina yang sudah memiliki toko bangunan besar di NTB, di 3 hari sebelumnya juga ada seorang keturunan cina yang belajar kelas platinum AMC, dan juga ada yang mengambil kelas privat. Jadi dalam 2 minggu ini saya bertemu dengan 3 orang keturunan cina berturut-turut yang belajar AMC kelas privat dan Platinum. Dari mereka bertiga saya mendapat sebuah kesimpulan mengenai isi mindset orang keturunan cina yang membuat hidup mereka lebih kaya dari orang pribumi.
Dalam kelas reguler AMC juga banyak orang keturunan cina yang belajar, tapi karena dikelas reguler yang banyak peserta membuat saya tidak bisa secara khusus ngobrol satu persatu untuk mengurai isi pikiran mereka. Saya membuat kesimpulan bahwa ada 3 mindset utama yang dimiliki oleh orang keturunan cina sehingga membuat hidupnya lebih kaya, anda teruskan membaca artikel ini ya. Berikut 3 mindset utama itu.
Pertama, Dikenalkan Uang sejak Kecil
Mereka mengatakan kepada saya bahwa sejak kecil sudah dikenalkan dengan uang, sejak kecil sudah diajarkan bagaimana menghitung uang. Dan tidak pernah mendapatkan pola pikir bahwa uang itu sesuatu yang jelek atau pembawa malapetaka, justru yang mereka terima sejak kecil adalah uang itu pembawa berkat dalam hidup. Mindset ini luar biasa, karena bagi sebagian besar orang pribumi untuk mengenalkan uang kepada anak-anak sejak kecil dianggap hal yang tabu. Padahal memang seharusnya seperti itu. Saya sendiri mengenalkan uang kepada 2 putri saya yang cantik itu sejak mereka melakukan ritual 7 bulan (istilah jawa: turun tanah).
Kedua, Diajak ikut Ke toko atau kios
Sejak kecil mereka selalu diajak untuk ikut ke toko, mengetahui bagaimana proses jual beli, bagaimana proses membeli barang dari agen kemudian menjualnya. Karena sejak kecil mengalami proses bisnis maka otomatis mindset mereka sudah berisi bisnis, sehingga wajar ketika usia belasan tahun sudah memiliki usaha sendiri. Mindset berbisnis ini menurut mereka sudah menjadi pola dalam hidup mereka. Sehingga banyak keturunan cina yang tidak suka untuk menjadi karyawan, kalau karyawan pasti memiliki bisnis juga.
Ketiga, Diajari untuk Selalu Berpikir Positif
Mereka sejak kecil selalu diberi tahu bahwa semua kejadian itu positif, semua kejadian adalah hasil dari karmanya sendiri. Kalau melakukan hal yang baik maka pasti dibalas baik, kalau melakukan hal yang jelek maka pasti dibalas jelek. Sehingga mereka terdidik untuk selalu positif dan tidak pernah mengeluh atas setiap kejadian.
Luar biasa 3 mindset itu, dan perlu kita tiru untuk masuk ke pikiran kita. Karena memang kunci dari hidup kaya adalah dimulai dari mindset atau pola pikir yang memang mengkayakan. Tidak ada salahnya kan meniru mindset dari mereka? Toh juga untuk kebaikan hidup kita.