1. Home
  2. ยป
  3. Creator
14 Agustus 2020 10:35

5 Film bernuansa thriller ini cocok menemani saat akhir pekan

Film-film ini cocok buat kamu yang hobi nonton film bernuansa thriller. Viriya Huang

Film thriller adalah salah satu kategori film yang cukup diminati oleh sebagian besar orang.Filmthrillersendiri merupakan sebuah film dengan suasana yang dapat membuatpenontonnya tegang. Menurut penulis, beberapa film thriller berikut ini bakal membuat kamu penasaran dengan kisahnya.

Berikut ini adalah lima rekomendasi film bernuansathriller yang cocok buat menemanimu menghabiskan waktu pada akhir minggu nanti.


1. Endless Loop.

Genre: Crime, mystery

Negara asal: Cina

Bahasa: Mandarin

Tanggal rilis: 31 Oktober 2018

Sinopsis.

Film ini menceritakan pertemuan antara tujuh orang yang tidak saling mengenal sama sekali. Mereka bertemu secara kebetulan dengan mengendarai sebuah mini bus. Karena takut akan adanya kemacetan, dalam perjalanan sangpengemudi bus memutuskan untuk mengambil jalan alternatif melewati sebuah terowongan tua yang akhirnya menyebabkan mereka tidak dapat keluar sama sekali.

Filmini cukup bagus dan memiliki plot twist yang tidak terduga saat mencapai pertengahan film. Kemampuan akting dari pemerannya juga sangat bagus. Buat kamu yang suka film misteri dengan nuansa horor, film ini akan menjadi film yang cocok untuk ditonton.

2. As The God Will.

Genre: Survival, horror

Negara asal: Jepang

Bahasa: Jepang

Tanggal rilis: 15 November 2014

Sinopsis.

Seorang anak SMA yang bernama Shun Takahata mengeluhkan kehidupannya yang terasa sangat membosankan, baginya setiap hari terasa biasa saja. Hal tersebut tiba-tiba berubah saat kepala sang guru yang sedang mengajar di kelas meledak akibat sebuah boneka Daruma khas Jepang. Setelah itu Shun dan teman-temannya pun dipaksa untuk memainkan permainan yang menjadikan nyawa sebagai taruhannya.

Dalam film ini, efek darah yang digantikan menjadi butiran kecil berwarna merah mungkin menjadikan supaya film ini lebih cocok ditonton masyarakat umumnya karena banyak adegan cukup sadis dalam film ini. Tapi buat kamu yang suka film bertemakan survival, film ini sangat menarik untuk ditonton.

3. Cast Away.

Genre: Survival, adventure, drama

Negara asal: Amerika

Bahasa: Inggris

Tanggal rilis: 22 Desember 2000

Sinopsis.

Menceritakan mengenai seorang lelaki yang sedang menaiki sebuah pesawat dalam perjalan kerjanya. Nasib buruk menimpa dirinya saat pesawat yang ditumpanginya harus jatuh, dan ia pun berhasil selamat dan terdampar seorang diri di sebuah pulau tak berpenghuni. Laki-laki ini pun harus melewati ujian secara mental, fisik, dan emosional untuk bertahan hidup seorang diri.

Film yang luar biasa ini betul-betul dapat mengetuk hatimu. Bagaimana rasanya ketika kamu tinggal seorang diri di pulau tanpa penghuni di mana kamu harus bertahan hidup dan mencari makanan tanpa bantuan alat sehari-hari. Film yang diangkat dari kisah nyata ini sangat bagus buat kamu yang menyukai film survival.

4. The Martian.

Genre: Survival, sci-fi

Negara asal: Amerika

Bahasa: Inggris

Tanggal rilis: 2 Oktober 2015

Sinopsis.

Menceritakan mengenai sekelompok astronot yang sedang memiliki misi di planet Mars. Di saat sedang mengumpulkan sample, mendadak terdapat badai yang memaksa mereka harus pergi dari planet tersebut. Sayangnya sebuah kecelakaan menimpa salah satu astronot bernama Matt.Teman-temannya yang menganggap Matt telah meninggal pun terpaksa meninggalkannya. Matt yang tersadar setelah badai berlalu harus menerima kenyataan bahwa ia tinggal seorang diri sebuah planet yang jauh dari Bumi. Dengan persediaan makanan terbatas, ia harus bisa bertahan hidup seorang diri sampai bantuan datang untuk menolongnya.

Sebuah film yang emosional. Di sini diperlihatkan bagaimana seorang manusia yang tidak berdaya di luar angkasa apalagi berada di planet yang tidak terdapat tumbuhan dan kehidupan sama sekali. Penonton akan diperlihatkan bagaimana usaha Matt yang selalu berpikir dan berusahaagarbisa bertahan hidup sampai bantuan datang dan menjemputnya.

5. Everest.

Genre: Survival, adventure

Negara asal: Amerika

Bahasa: Inggris

Tanggal rilis: 25 September 2015

Sinopsis.

Rob adalah seorang pemandu wisata yang bekerja untuk membawa turis mendaki puncak gunung Everest. Sayangnya dalam pendakiannya kali ini terjadi hal di luar kendali. Cuaca buruk dan kekuatan alam membuatnya harus berpikir keras bagaimana supaya ia bisa bertahan hidup dan memandu para turisnya untuk turun dari puncak Everest yang super dingin.

Film ini dibuat berdasarkan kisah nyata dari pendaki Gunung Everest, gunung yang dikenal sudah memakan banyak korban jiwa para pendakinya. Di film ini kamu kembali dibuat untuk melihat bagaimana kecilnya seorang manusia di tengah kekuatan alam. Bagi kamu yang suka film survival, Everest dapat menjadi tontonan untuk mengisi waktumu di saat weekend nanti.

(brl/red)

Source:

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags