1. Home
  2. ยป
  3. Creator
28 Desember 2021 16:45

5 Rekomendasi speaker bluetooth terbaik, bisa pesta di mana saja

Speaker bluetooth memberikan kemudahan untuk mendengarkan musik di mana saja. Chrismansyah Prayogo

Tak hanya praktis, speaker bluetooth memberikan kemudahan untuk mendengarkan musik di mana saja. Suasana santai atau berkumpul bersama teman menjadi lebih menyenangkan.Di pasaran, ada banyak merek speaker bluetooth berkualitas. Mulai dari Sony, JBL, dan Anker.


Cara memilih speaker bluetooth.

Ada beberapa pertimbangan dalam memilih speaker bluetooth. Dari aspek total play time, ukuran, ketahanan terhadap air, konektivitas bluetooth-nya, kemampuannya untuk multi pairing, dan fitur-fitur tambahan.

Pada produk dengan harga Rp 500 ribu ke bawah, play time-nya berkisar dari 5 sampai 10 jam. Untuk produk di atas Rp 500 ribu hingga berjuta-juta biasanya berada di angka 10 sampai 24 jam.

Kesimpulannya jika menginginkan speaker bluetooth yang awet dipakai seharian, bersiaplah untuk merogoh kocek lebih dalam.Dikutip dari Pickybest.id, berikut limka rekomendasi speakerbluetooth terbaik.

1. Marshall Emberton.

Anak band pasti familiar dengan Marshall, produk amplifier. Desain speaker bluetooth mereka pun terlihat sama dengan amplifier.

Dari segi suara, Marshall salah satu yang terbaik di kelas harganya.Suara yang dihasilkan Marshall Emberton terdengar kencang tanpa mendam. Lalu, ada teknologi True Stereophonic yang menghasilkan suara 360 derajat dari semua sisi speaker.

2. Sony XB01.

Dengan teknologi EXTRA BASS untuk dentuman musik lebih dahsyat, kualitas suara speaker Sony ini jempolan. Ukuran kecil bukan berarti kualitasnya biasa.

Produk ini juga didukung baterai yang menghasilkan play time hingga 6 jam. Kemudian ada pula strap kokoh untuk mengikat speaker di mana saja.

3. Sony SRS-XB43.

Speaker bluetooth ini mampu membuat semua tempat menjadi arena disko dadakan. Sebab suaranya yang menggelegar dengan penekanan lebih pada frekuensi rendah, menghasilkan performa bass yang memukau. Sangat pas untuk memutar musik EDM.

Kualitas audionya didukung kodek audio LDAC yang dibuat oleh Sony sendiri. Kompresinya yang minim membuat kualitas suara begitu hidup.Ciamiknya, produk ini menawarkan total play time hingga 24 jam. Pesta sepanjang hari!

4. JBL GO.

Walaupun murah, JBL GO punya fitur yang cukup lengkap. Terdapat mikrofon untuk menjawab telepon, satu jack audio 3,5mm. Kualitas suaranya cukup baik, meski bassnya tidak seberapa dalam karena respons frekuensi terendahnya hanya sampai 180Hz.

Speaker bluetooth berbentuk kotak ini terlihat gaya dengan delapan pilihan warna. Materialnya kokoh dengan lapisan karet di seluruh body dan metal pada bagian lubang suara. Dijamin awet.

5. Oontz Angle Solo.

Harga miring tidak membuat produk ini kurang dilirik. Justru, performa yang ditawarkan berada di atas rata-rata produk di kelasnya, apalagi di sisi baterai yang mampu stand by hingga 10 jam.Speaker ini dibekali rating IPX5, sehingga dapat bertahan dari guyuran air.

(brl/red)

Source:

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags