1. Home
  2. ยป
  3. Creator
1 September 2020 11:05

6 Anime ini punya episode terpanjang, ada yang sampai 7000

Tak hanya memiliki jumlah episode yang banyak, beberapa anime bahkan masih berjalan hingga sekarang. Michael Yedija T

Jepang merupakan negara yang kaya. Tak hanya memiliki kekayaan alam yang indah, Jepang juga banyak melahirkan produk-produk seni yang berkualitas. Tidak sedikit produk-produk seni dari Jepang yang juga dikonsumsi masyarakat dunia.

Salah satu produk seni Jepang yang populer adalah kartun. Kartun Jepang atau biasa disebut anime sudah ada sejak dahulu kala, bahkan anime jepang berjudul Dekobo Shingacho-Meian no Shippai, dikatakan sebagai anime pertama yang rilis di Jepang pada tahun 1917.Hadirnya anime seolah menjelaskan betapa kreatifnya pelaku seni di Jepang. Hingga saat ini sudah ada ratusan bahkan ribuan judul anime.


Anime sangat populer di kalangan anak-anak bahkan orang dewasa. Hal ini tak bisa lepas dari kepiawaian para kreatornya dalam membuat jalan cerita dan animasi yang menarik. Oleh karena itu, banyak sekali anime yang memiliki episode panjang, bahkan bagi sebagian orang ada saja anime yang sudah menemani mereka sejak masih kecil hingga dewasa.

Berikut ini adalah beberapa anime yang memiliki episode terpanjang dan bahkan di antaranya ada yang masih berjalan hingga sekarang.

1. One Piece.

"Gomu-gomu no....." Kamu tentu sering mendengar kalimat tersebut saatmenonton anime One Piece. One Pieceyang berkisah tentang bajak laut digadang-gadang sebagai salah satu anime yang nantinya memiliki episode terbanyak. Anime yang suda ada sejak 1997 ini diciptakan oleh Eiichiro Oda. Anime yang sudah memiliki fans dari seluruh dunia ini sudah memiliki 930 episode dan masih akan berjalan terus hingga sekarang.

2. Detective Conan.

Kartun Jepang ciptaan Gosho Aoyama ini merupakan salah satu anime dengan episode terpanjang sejauh ini. Anime dengan tema detektif dan investigasi ini sudah ada sejak tahun 1994. Petualangan Shinichi Kudo (tokoh utama anime) dalam membongkar kasus-kasus kriminal di Jepang ternyata memiliki banyak peminat. Alhasil, saat ini episode Detective Conan sudah mencapai kurang lebih 979 episode.

3. Doraemon.

Foto:Haris imran dari Pixabay

Anime yang menampilkan sosok robot kucing dari abad 22 ini sudah ada sejak tahun 1970-an. Anime yang dahulu sempat mengudara di salah satu stasiun TV swasta di Indonesia ini ternyata memiliki episode yang sangat amat banyak. Kurang lebih Doraemon telah merogoh kantong ajaibnya sebanyak ribuan kali, karena hingga tahun 2019 Fujiko Fujio (kreator Doraemon) sudah menciptakan 1026 episode Doraemon.

4. Chibi Maruko Chan.

Bagi sebagian remaja wanita 90-an mungkin tidak asing dengan anime berjudul Chibi Maruko Chan. Anime ini dibuat oleh Mamoko Sakura pada tahun 1970-an dan kemudian mulai dipublikasikan massal pada tahun 1980-an.

Anime ini bercerita tentang seorang anak perempuan bernama Maruko yang acap kali membuat onar. Uniknya, nama Maruko itu sendiri sebenarnya diambil dari nama penulisnya, bahkan tanggal lahir Maruko juga disesuaikan dengan tanggal lahir penulisnya.

Anime ini memiliki konsep yang simpel dan ringan bagi pembaca. Dalam setiap episodenya anime ini menghadirkan jalur cerita yang menarik dan juga dipenuhi dengan humor yang dapat mengocok perut. Anime ini memiliki umur yang panjang dan juga dianggap sebagai salah satu anime dengan episode terbanyak, yaitu 1246 episode.

5. Anpanman.

Berikutnya, ada Anpanman, anime yang tidak terlalu populer di Indonesia ini ternyata masuk ke dalam anime dengan episode terpanjang sepanjang sejarah. Anime ini bercerita tentang seorang pahlawan bernama Anpanman.

Anpanman diciptakan oleh Takashi Yanase pada tahun 1993. Anime ini cukup populer di Jepang, bahkan ada beberapa kreator anime di Jepang yang terinspirasi untuk membuat anime karena adanya anime ini. Anpanman tercatat telah memiliki 1491 Episode.

6. Sazae-san.

Sazae-san adalah anime legendaris yang masih berjalan hingga saat ini. Anime ini sudah ada sejak 1969. Anime ini berkisah tentang kehidupan keluarga di Jepang setelah perang dunia kedua.

Di Indonesia, mungkin tidak banyak orang tahu karena anime ini memang hanya disiarkan di Jepang. Walau "eksklusif" di Jepang, anime ini cukup terkenal karena sejarah dan pencapaiannya. Kreator anime ini merupakan seorang wanita bernama Machiko Hasegawa. Luar biasanya, Machiko Hasegawa merupakan mangaka (sebutan untuk penulis atau pengarang kartun Jepang) wanita pertama di Jepang. Selain itu anime ini juga sempat memperoleh penghargaan dari Guiness World Record sebagai anime yang paling lama tayang. Kurang lebihnya, hingga saat ini Sazae-san sudah memiliki 7000 episode.

(brl/red)

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags