Dalam kehidupan sehari-hari, manusia melakukan banyak sekali hal. Mulai dari hal yang ringan sampai yang berat, mulai dari diri sendiri sampai yang melibatkan orang lain. Di antara hal-hal tersebut bahkan ada yang sangat penting dan esensial bagi kesehatan dan kehidupan manusia itu sendiri seperti bernapas, makan, minum, tidur, dan sebagainya.
Tapi tahukah kamu kalau di antara kebiasaan itu ada juga yang bisa membuatmu pingsan kalau dilakukan terlalu sering? Mungkin kamu menganggap remeh, tapi hal ini juga penting untuk dicermati. Apa saja kebiasaan-kebiasaan sepele yang bisa membuat kamu pingsan itu? Berikut daftarnya.
1. Mendadakberdiri dari posisi tidur ataupun jongkok.
Buat kamu yang suka mendadak loncat dari tempat tidur harus hati-hati dan lebih waspada, nih. Meskipun tidak sampai langsung pingsan, tapi mungkin kamu pernah sampai mengalami gejala-gejala seperti berkunang-kunang dan pandangan kabur selama beberapa detik. Jika sering dilakukan, bukan tidak mungkin kamu bisa benar-benar pingsan.
2. Kekurangan minum.
Dehidrasi membuat aliran darah dan oksigen susah untuk mencapai otak. Karena itu kamu akan merasa pusing hingga bisa menyebabkan pingsan. Untuk itu, biasakan mengonsumsi air putih setidaknya minimal 8 gelas per hari. Kamupasti sudah tahu kalau yang ini.
3. Berada di ruang tertutup yangpenuh orang.
Asupan oksigen dalam tubuh sangatlah penting. Bayangkan saja, rata-rata tubuh manusia hanya bisa bertahan setidaknya 30-60 detik saja tanpa pasokan oksigen. Jadi betapa beruntungnya kamu bisa bisa bernapas setiap harinya, gratis lagi. Saat kamu berdesak-desakan dengan banyak orang dalam suatu ruangan tertutup, tubuhmu bisa kekurangan oksigen karena banyaknya karbondioksida yang terperangkap dalam ruangan tersebut. Akibatnya, ya kamu bisa jatuh pingsan.
4. Kelaparan.
Jangan pernah menyepelekan rasa lapar. Selain menyebabkan beragam penyakit, lapar juga bisa membuat seseorang sampai pingsan. Itu dikarenakan manusia membutuhkan asupan glukosa sebagai sumber energi yang nantinya dipecah oleh insulin dalam tubuh. Itu sebabnya siapkan selalu camilan jika kamu merasa lapar, setidaknya untuk menunda lapar bertambah parah daripada tidak makan sama sekali.
5. Berpanas-panasan.
Perubahan suhu yang ekstrem, terutama panas bisa mengacaukan metabolisme tubuh. Itu sebabnya kadang kamu akan menemukan temanmu yang pingsan jika terlalu lama dijemur di bawah terik matahari. Adapun metabolisme yang tak seimbang bisa membuat stres, konsentrasi menurun, hingga kehilangan keseimbangan lalu pingsan.
6. Mengonsumsi alkohol dan obat-obatan terlarang.
Kalau yang ini sih sepertinya bukan kebiasaan manusia kebanyakan dan kamu jangan sekalipun coba-coba memakai, ya. Konsumsi alkohol dan obat-obatan terlarang bisa membuat seseorang kehilangan kesadaran dan pingsan. Itu karena alkohol dan minuman keras dapat dengan mudah diserap oleh aliran darah. Anehnya, banyak orang yang mengincar sensasi itu dan pada akhirnya terjerumus dalam kebiasaan buruk yang satu ini. Jadi, kalau kamu sayang tubuh dan hidupmu, jangan sampai terjerumus.