1. Home
  2. ยป
  3. Creator
17 Desember 2020 15:46

6 Komedi situasi dengan latar belakang kantoran ini seru buat ditonton

Biasanya suasana kantor itu serius dan cenderung kaku, namun beberapa serial komedi berikut mengubah pandangan tersebut. Harry Rezqiano

Siapa di antara kamu yang nggak suka komedi? Di masa serba sulit dan penuh ketidakpastian seperti sekarang ini, tertawa (dan menertawakan) adalah solusi termurah untuk menjaga mood dan pikiran agar selalu baik dan sehat. Pandemi yang belum berakhir, perputaran ekonomi yang masih sulit, dan beragam masalah sehari-hari membutuhkan sesuatu sebagai deterrent, alias pencegah, agar kita tetap waras dan awas dalam berbagai kegiatan. Salah satunya dengan menikmati kelucuan, komedi, atau hal-hal menghibur lain. Dan ini bisa didapatkan lewat serial komedi situasi televisi.

Salah satu yang menarik dari serial komedi televisi adalah pilihan tema situasi. Seperti misalnya suasana perkantoran. Kamu yang seorang pekerja kantoran pasti tahu bagaimana situasi kerja kantoran, yang biasanya stagnan dan membosankan. Tapi di tangan penulis cerita yang tepat, situasi sehari-hari perkantoran bisa disulap jadi tontonan komedi yang lucu, segar, tanpa meninggalkan fakta kalau kantor tetaplah kantor (yang merupakan lokasi bekerja). Ini sudah sering terbukti di dunia sinetron komedi situasi Amerika, di mana banyak serial komedi bertema kantoran sukses di sana. Mereka bisa menggambarkan situasi kantor jadi tontonan komedi segar sehingga menghibur pemirsa. Beberapa di antaranya ada dalam daftar berikut ini.


1. Parks and Recreation. Dibintangi oleh: Amy Poehler, Nick Offerman, Chris Pratt, Rashida Jones. Produksi tahun: 2009-2015 (Episode Reuni:2020). Asal negara: Amerika Serikat. Distribusi oleh: NBC.

Foto: PeacockTV

Bayangkan situasi kantor Dinas Pertamanan. Pasti situasi yang terbayang membosankan, bukan? Tapi tidak di serial Parks and Recreation ini. Mengambil lokasi kota fiktif Pawnee di negara bagian Indiana Amerika Serikat, fokus cerita ada pada karakter Leslie Knope, seorang pegawai negeri bagian Dinas Pertamanan lokal dengan cita-cita besar, yaitu menjadi politikus perempuan berpengaruh Amerika Serikat.

Karakter-karakter berbeda sifat menjadikan serial ini keren banget. Karakter favorit saya di sini jelas Ron Swanson (diperankan secara sempurna oleh Nick Offerman), kepala kantor yang apatis dengan sistem pemerintah (libertarian) dan punya penampilan khas yaitu berkumis tebal dan gaya bicara meyakinkan.

Situasi kantor Dinas Pertamanan di serial ini dikemas dalam komedi lucu dan seru. Plus kamu dapat melihat perubahan karakter Leslie dari sedikit beloon hingga dapat bertemu tokoh-tokoh politik Amerika Serikat seperti Michelle Obama, Madeline Albright, hingga Joe Biden yang kini Presiden Terpilih Amerika Serikat di dunia nyata.

2. The IT Crowd. Dibintangi oleh: Chris ODowd, Richard Ayoade, Katherine Parkinson. Produksi tahun: 2006-2013. Asal negara: Inggris. Distribusi oleh: Fremantle.

Foto: BBC America

Percaya nggak percaya, tapi divisi IT di sebuah perkantoran sering dianggap nggak penting dan cenderung terlupakan; sampai komputer atau jaringan komunikasi di kantor itu bermasalah. Serial ini menceritakan suka duka divisi IT di Reynholm Industries London, Inggris pimpinan Jen Barber yang sama sekali buta soal IT.

Dua karakter utama, Moss dan Roy, merupakan tipikal stereotype pekerja IT yang awkward dan nerdy. Kelucuan yang ada di serial ini, seperti jawaban standar saat ada laporan masalah Apa Anda sudah mencoba mematikan dan menghidupkan kembali komputernya? menjadikan serial ini lucu dan menarik dengan humor ala Inggris (mungkin tidak terlalu lucu buat yang tidak terbiasa).

3. The Office. Dibintangi oleh: Steve Carell, John Krasinski, Rainn Wilson. Produksi tahun: 2005-2013. Asal negara: Amerika Serikat. Distribusi oleh: NBC.

Foto: The Indian Express

The Office adalah adaptasi dari serial aslinya di Inggris dan sukses mencuri perhatian penonton. The Office menceritakan lika-liku kantor perusahaan kertas Dunder Mifflin. Salah satu barometer kesuksesan serial ini adalah banyaknya meme internet dari The Office. Komedian Steve Carell (juga dikenal sebagai aktor film) sukses memerankan karakter bos kantor yang unik nyentrik serta memancing tawa dengan kelakuannya yang serius. Aktor lain The Office seperti John Krasinski juga sukses sebagai aktor drama aksi seperti yang bisa dilihat di Jack Ryan. Yang jelas komedi di The Office sangat sukses hingga bisa mencapai sembilan musim, termasuk luar biasa untuk serial komedi situasi.

4. Brooklyn Nine-Nine. Dibintangi oleh: Andy Samberg, Tery Crews, Melissa Fumero. Produksi tahun: 2013-masih diproduksi. Asal negara: Amerika Serikat. Distribusi oleh: NBC.

Foto: Flare

Pernah membayangkan seperti apa situasi kerja di kantor polisi? Serial ini menunjukkannya dalam kemasan komedi. Ceritanya ada di sebuah polsek/kepolisian sektor/precinct fiktif #99 di Kota Brooklyn, New York, Amerika Serikat. Detektif tengil namun berbakat Jake Peralta sering bikin masalah dengan Komandan polsek yang kaku dan tegas Kapten Holt.

Situasi kantor polisi yang sering dibayangkan suram dan seram tidak terlihat di sini. Memang masih ada unsur serius dan tidak melulu komedik, namun Brooklyn Nine-Nine dapat memberikan kesan kalau polsek 99 Brooklyn memiliki hal-hal menarik dan seru serta lucu di dalamnya. Andy Samberg sendiri aslinya merupakan komedian. Sementara Terry Crews? Kamu mungkin sudah tahu siapa itu Terry Crews, kan?

5. Are You Being Served? Dibintangi oleh: Mollie Sugden, Frank Thornton, Trevor Bannister. Produksi tahun: 1972-1985 (Special Episode: 2016). Asal negara: Inggris. Distribusi oleh: BBC.

Foto: British Comedy Guide

Satu lagi komedi Inggris yang kuat di bagian aksen dan akting serius tapi malah berkesan lucu. Dan termasuk klasik karena sudah mengudara sejak 1972 dan sering ditayangkan ulang / rerun karena lucu dan menarik. Ceritanya tentang situasi para pekerja department store bagian pakaian pria dan wanita. Berbagai jenis pengunjung tempat belanja, situasi yang terjadi, serta tingkah aksi para pegawai department store 'Grace Brothers' menjadi tema komedi televisi Inggris BBC ini. Di kehidupan nyata mungkin situasi tempat kerja seperti retail pakaian pria dan wanita di department store tidak menarik untuk disimak, tapi di serial ini semuanya jadi komedik dan segar.

6. Yo soy Betty, la fea. Dibintangi oleh: Ana Maria Orozco, Jorge Enrique Abello. Produksi tahun: 1999-2001. Asal negara: Kolombia. Distribusi oleh: RCN Television.

Foto: Simkl

Secara teknis memang bukan komedi situasi tapi kamu yang besar di era kejayaan TV swasta pasti pernah nonton. Tidak perlu malu mengakui pernah menonton telenovela Betty Lafea yang sempat booming di Indonesia ini. Telenovela Betty Lafea memang bagus dan sukses besar sampai diadaptasi begitu banyak negara.

Betty yang cerdas tapi kikuk dan tidak/belum pandai merawat diri (sehingga terlihat tidak menarik) jatuh cinta dengan bosnya yang ganteng serta playboy Armando di mana mereka bekerja di perusahaan garmen EcoModa. Pada prinsipnya mirip kisah Cinderella. Yo soy Betty, la fea menggambarkan situasi kantoran dan romansa yang bisa terjadi antar pegawai kantor. Transformasi Betty dari si buruk rupa menjadi cantik jelita merupakan salah satu kehebatan tim make up telenovela ini. Rasanya jadi pingin nonton ulang, ya? Masalahnya episode asli Yo soy Betty, la fea ada banyak banget, yaitu 335 episode! Perlu waktu berminggu-minggu untuk menontonnya. Itu pun jika dilakukan setiap hari, seperti saat telenovelanya ditayangkan di TV.

Suasana kantor secara umum memang tidak menarik karena berkesan serius. Judul-judul di atas mampu mengubah citra tadi jadi lebih segar, menarik, dan komedik sehingga seru untuk dinikmati. Apa kamu punya serial komedi bertema kantoran yang berbeda dari daftar tadi?

(brl/red)

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags