Ketika mendengarkata 'bank', mungkin yang terlintas di pikiranmu adalah gudang penyimpanan uang serta tempat pelayanan berbagai transaksi yang berhubungan dengan keuangan. Namun banyak yang belum tahu jika beberapa bank ternyata pernah memproduksi webseries yang apik.
Beberapawebseries produksi dari badan usaha di bidang keuangan ini menghadirkan tema cerita yang berbalut drama dan penuh adegan menguras air mata. Kehadiran artis papan atas Tanah Air pun ikut memeriahkan webseriestersebut.
Nah, inilah enam webseriesyang dibuat oleh bankasal Indonesia yang patut kamu tonton saat senggang.
1. Pakai Hati-Hati (BRI).
Webseries bergenre drama komedi ini mengisahkan tentang Guntoro (Yusril Fahriza) yang sedang mengalami masalah finansial. Lebih parahnya lagi, ada salah satu debt collector yang selalu mengincarnya untuk segera melunasi hutangnya. Apabila Guntoro nekat lari dari tanggung jawab, sang debt collector terancam menyebarkan pesan teror pada dirinya lewat telepon misterius. Sadar karena posisinya kurang aman, Guntoro berinisiatif meminta bantuan pamannya Pak Bismo (Deni Kumis) agar diizinkan bekerja di Rumah Makan Pak Bismo. Hasilnya, Guntoro langsung diterima sebagai pelayan paruh waktu.
Selama menjalani rutinitas pekerjaannya, Guntoro pernah melakukan kesalahan fatal seperti kurang familiar dengan nama makanan pesanan pelanggan serta tidak sengaja memasukkan sirup dan susu kental manis ke hidangan nasi goreng. Belum berhenti sampai di situ, Guntoro malah dihadapkan sama sosok debt collector Agung (Sadana Agung) yang nekat mengintegorasi keberadaannya.
Karena dilanda rasa panik, Guntoro nyaris terkena serangan capitan tangan Agung hingga mengangkat kedua tangannya. Berkat bantuan Pak Bismo, pembayaran hutang Guntoro cepat diselesaikan dengan hati damai tanpa diproses hukum. Pasca insiden tersebut, Guntoro diberi hadiah istimewa oleh Pak Bismo berupa pengangkatan jabatan sebagai manajer Rumah Makan Pak Bismo khusus cabang luar kota.
2. Kembali (Bank Indonesia).
Merasa kangen dengan momen berkumpul bareng keluarga? Kamu wajib banget nonton Kembali arahan Arkananta Films. Webseries ini fokus pada sosok karyawan bank bernama Dimas (Adam) yang tinggal bersama Mbak Sumi (Pipien Putri).
Semenjak berpisahdengan ibunya, dia merasa kehadiran Mbak Sumi adalah malaikat pelindung yang selalu hadir menemaninya sepanjang waktu di tengah-tengah kesibukannya bekerja larut malam. Sebagai tanda terima kasih, Dimas berniat mengantar Mbak Sumi pulang ke kampung halaman pengasuh kesayangannya untuk bernostalgia seputar pengalaman masa kecilnya. Mulai dari drama rebutan mainan robot hingga bermain di luar lapangan dalam keadaan baju kotor.
Di samping cerita bertema keluarga, Kembali juga sedikit menyelipkan adegan penjual warteg mempromosikan layanan pembayaran melalui scan kode QR sebagai metode pembayaran baru.
3. Rumah Biru (Solusi BCA).
Rumah Biru sangat recommendedbuat kamu yangbercita-cita menjadi entrepreneur. Webseries produksi BCA ini berkisah tentang empat karyawan Accounting Officer BCA yang masing-masing bernama Karin (Sahira Anjani), Mia (Della Dartyan), Rayhan (Albert Halim), serta Aga (Marthino Lio). Mereka kerap kali menghabiskan waktu di luar kantor dengan tawa riang bersama. Tidak jarang juga mereka kompak bareng ikut joging di taman demi mempererat persahabatan.
Setelah puas menikmati masa hang out, mereka tiba-tiba mendapat sebuah tugas berat dari pemimpin BCA bernama Bu Annisa (Imelda Therinne), yaitu berpetualang mencari calon nasabah dari latar belakang pengusaha UKM. Jika tugasnya berjalan sesuai harapan maka Bu Annisa bakal menjanjikan promosi jabatan dan kenaikan gaji bagi mereka semua sebagai tanda apresiasi. Tanpa menunggu lama, Karin beserta kawan-kawannya saling berpencar dalam menemukan target utamanya di berbagai tempat seperti pabrik roti rumahan milik pak Fandy dan sektor pertanian jahe pak Rohim.
Setelah melewati perjalanan berliku-liku, geng Karin berhasil membujuk pak Fandy dan pak Rohim agar mau bergabung sebagai nasabah BCA. Cara terbaiknya adalah mereka diwajibkan mendaftar program Kredit Usaha Rakyat lalu menandatangani perjanjian kerja sama dengan BCA agar sektor usahanya bebas dari ancaman gulung tikar. Kerja keras yang telah diselesaikan oleh geng Karin sukses bikin mereka berani mengembangkan bisnisnya secara sehat dan menjalani hidup sejahtera. Salut banget sama perjuangan mereka.
4. Rindu & Jakarta: Ramadhan Series (Bank Jabar Banten).
Webseries produksi Bank Jabar Banten ini berfokus pada kisah pegawai bank bernama Adit (Andri Mashadi) yang nekat merantau ke Jakarta demi mencari kehidupan baru sekaligus bebas dari tekanan keluarga. Alasan utama Adit tinggal di Jakarta justru berawal ketika dia berseteru sama ayahnya sendiri akibat enggan menjalani bisnis ayahnya dengan alasan kurang berbakat mengelola usaha. Saking kesalnya, Adit memutuskan kabur dari rumah tanpa sempat berpamitan. Sejak saat itu, Adit enggan mudik ke kampung halamannya setiap Lebaran tiba.
Berkat motivasi singkat dari pacarnya Nabilla (Intan Melodi) tentang pentingnya menjaga keluarga, Adit bersedia kembali pulang ke rumah tanpa memikirkan masa lalunya yang penuh konflik. Bukannya disambut momen kebahagiaan, Adit terpaksa harus menyaksikan kematian ibunya sambil terdiam sejenak. Dalam hati kecilnya, dia sempat berpikir seandainya meneruskan bisnis ayahnya mungkin kondisi keluarganya bakal berjalan harmonis seperti dulu kala.
5. Semua Tentang Rindu (Bukopin).
Webseries persembahan dari Bukopin ini mengajarkan kalian bahwa cinta tidak selamanya berakhir kenangan manis. Buktinya saja Rindu (Anastasia Eilin Kumaat) lebih memilih Uta (Rafi Achas Muhammad) sebagai pujaan hatinya ketimbang Damar (Wildan Firdaus) yang jauh mengenal Rindu sejak bangku kuliah. Sejatinya, Rindu memang menyukai Damar tetapi dia sudah menganggap Damar adalah sahabat sejati yang setia menemaninya selama 300 hari. Oleh karena itu, Rindu tidak mau bikin Damar sakit hati terkait keputusannya membina rumah tangga dengan pria lain.
Gagal merencanakan pernikahan sakral bersama Rindu, Damar mulai berusaha mendekati Nada (Andrea Mutiara) saat berkunjung ke rumah Ibu Diana. (Bonita) Dengan tatapan matanya yang indah bak pandangan pertama, keberadaan Nada diharapkan mengisi kekosongan hati Damar. Saking romantisnya, Damar selalu mendukung penuh Nada agar terus bermain piano di acara konser amal yayasan kanker walau menderita parkinson. Berkat dukungan morel Damar, Nada bangkit dari rasa depresi dan kembali memainkan piano lewat sentuhan jari indahnya.
Pesan moral yang disampaikan dari Semua Tentang Rindu adalah semua orang berhak menunjukkan bakat alamiahnya secara kreativitas dan jangan pernah mengeluh dalam menjalani roda kehidupan meski terlahir serba kekurangan.
6. Menggapai Awan (Bank BTN).
Dibintangi artis muda Umay Shahab dan Tissa Biani, webseries yang disutradarai oleh Umay Shahab ini membahas tentang kisah persahabatan erat sekumpulan anak SMA yang penuh gelak tawa. Mereka sering kumpul ke berbagai tempat nongkrong kekinian dan terkadang berbicara seputar kehidupan asmara masing-masing.
Di balik euforia kegembiraan, Jiwo (Ajil Ditto) terus memikirkan hubungan percintaannya pada Vira (Tissa Biani) yang berada di ujung tanduk. Demi membuktikan rasa cinta, Jiwo sering mengirim berbagai pesan romantis melalui aplikasi chatting supaya Vira jatuh hati padanya. Namun di tengah jalan, HP milik Jiwo mendadak jatuh terpental di tanah akibat tersenggol oleh sekumpulan orang lewat.
Seakan melupakan kejadian HP rusak, Jiwo tiba-tiba diberi kejutan ulang tahun oleh teman-temannya saat hendak masuk kelas. Mereka merayakan momen kembalinya Jiwo belajar di sekolah. Lebih istimewanya lagi, para sahabat karib Jiwo yaitu Rendra (Umay Shahab) dan Alina (Ashira Zamita) yang sempat mencampakkan dirinya selama berminggu-minggu langsung memeluk erat Jiwo sebagai tanda persahabatan. So sweetbanget!