Mesin industri merupakan jantung utama dari sebuah kesuksesan usaha di bidang industri. Kesuksesan bisa didapat jika mesin-mesin tersebut bisa bekerja dengan produktif dan secara maksimal. Pemilihan jenis mesin juga sangat penting bagi kesuksesan, jika sampai salah memilih mesin justru akan menghambat laju produksi.
Pemilihan mesin industri secara teliti sangat penting, karena jikasampai tidak teliti maka bisa saja kamu mendapatkan mesin yang mempunyai performa jelek dengan harga yang mahal, mesin yang tidak memiliki garansi, bahkan sampai mesin tersebut tidak mempunyai spare part.
Terdapat beberapa tips yang bisa membantumu dalam memilih mesin industri, antara lain sebagai berikut.
1.Pahami jenis usaha kamu.
Pahami dulu jenis usaha apa yang ingin kamu dirikan. Setelah menentukan jenis usahanya, kamu baru bisa menentukan mesin apa saja yang dibutuhkan sesuai dengan jenis usahamu.
Lakukan riset yang mendalam mengenai jenis mesin yang kamubutuhkan, jangan sampai kamu tidak bisa memahami jenis mesin tersebut. Jika kamu tidak memahami jenis mesin yang dibutuhkan, kamu akan mengalami kerugian.
2.Menentukan biaya.
Tentukan berapa besar biaya yang kamu butuhkan untuk membeli setiap jenis mesin.Jikamempunyai banyak dana, kamu bisa secara fleksibel memilih jenis mesin sesuai kebutuhan. Namun jika memiliki dana yang pas-pasan, maka lakukan riset dan bandingkan dahulu setiap jenis mesin dari berbagai merek yang kamu mau beli. Buatlah juga batas biaya yang akan kamu keluarkan untuk membeli mesin.Menentukan berapa banyak biaya yang kamu butuhkan dapat membantu kamu kondisi finansial perusahaanmu.
3. Perhatikan spesifikasi mesin.
Perhatikan betul spesifikasi dari mesin yang akan kamu beli. Beberapa orang mungkin masa bodo dengan mesin yang akan mereka beli, yang penting mesin dapat bekerja dengan lancar.
Padahal jika lebih teliti dalam memilih jenis mesin, kamu dapat mengetahui lebih jauh tentang kualitas dari mesin tersebut. Selain itu, dengan mengetahui spesifikasi mesin, kamu dapat mengetahui lebih banyak hal tentang mesin itu mulai dari merek, daya kekuatan mesin, tahun pembuatan, kapasitas mesin, dan lain-lain.
4. Perhatikan fitur yang dimiliki mesin.
Fitur yang dimiliki oleh setiap jenis mesin pasti memiliki fungsinya masing-masing. Namun tujuannya sama yaitu untuk membantu pengguna mesin tersebut mengoperasikan mesin dengan lebih mudah.
Maka dari itu, pastikan fitur-fitur yang dimiliki mesin tersebut sesuai dengan jenis usaha industri yang akan kamu buat. Agar fitur-fitur yang dimiliki mesin dapat membantumu dalam mencapai tujuan dari dibangunnya usaha industri kamu.
5. Perhatikan spare part atau suku cadang.
Spare part atau suku cadang merupakan bagian penting dari sebuah mesin karena jika sebuah mesin mengalami kerusakan maka suku cadanglah yang akan menggantikan bagian yang rusak dari mesin tersebut.
Dengan adanya suku cadang, maka bagian mesin yang rusak akan bisa diganti dengan mudah. Pastikan setiap suku cadang yang akan kamu gunakan memiliki daya tahan yang bagus dan memiliki rentang harga yang tidak jauh dari mesin yang asli. Selain itu, pastikan pencarian suku cadang tersebut mudah agar memudahkan proses pergantian komponen mesin yang rusak.
6. Perhatikan garansi mesin.
Garansi merupakan hak yang harus diperoleh oleh pembeli mesin, jadi pastikan hal tersebut ada dalam setiap pembelian mesin.Garansi menjami mesin akan diganti selama masa tenggang yang diberikan oleh pabrik pembuat mesin. Gunakan garansi tersebut bila mesin yang kamu beli mengalami kerusakan.
Itulah beberapa tips mengenai memilih mesin industri untuk usahamu. Semoga membantu.