1. Home
  2. ยป
  3. Creator
21 Oktober 2020 10:54

7 Komik ini gambarkan tipe media sosial dan aplikasi perpesanan

Tiap media sosial dan aplikasi perpesanan punya label dan tipe pengguna yang berbeda. Saidahtyani
Foto: Tracy Le Blanc from Pexels

Setiap negara punya media sosial dan juga aplikasi perpesanan yang hits atau paling banyak digunakan. Misalnya di Thailand dan Filipina, Line banyak sekali penggunaannya dan bisa mengalahkan user Whatsapp. Lalu ada Snapchat yang sangat populer di Amerika, Tinder yang populer di India, dan lain sebagainya.

Sedangkan di Indonesia aplikasi yang sangat populer seperti Whatsapp, Instagram, Twitter, Facebook, dan Line. Tiap aplikasi pun punya labelnya tersendiri yang kadang bikin kamu tersenyum kala mengingatnya. Berikut rangkumannya dari hasil karya bangdoli yang dikemas dalam bentuk komik menggelitik dan bikin senyum sendiri.


1. Mulai dari yang paling tua dahulu. Sebab medsos ini memang menyimpan tingkah alay dan aib kamu zaman dahulu. Walau begitu masih banyak yang masih nyaman dengan medsos buatan Mark Zuckerberg ini.

2. Medoso ini booming bebarengan dengan Facebook. Walau begitu user-nya tetap banyak walau fiturnya agak terbatas. Twitter biasanya malah jadi media pertama keluarnya sebuah informasi di internet.

3. Yang satu ini favorit anak muda. Tempat untuk menunjukkan eksistensi diri, pamer, dan pansos. Walau begitu banyak juga terdapat konten lucu dan receh di sini.

4. Aplikasi yang satu ini lebih private ketimbang yang lain. Gak sembarang orang bisa menemukan nomor telepon atau ID kamu. Di sini memang tempatnya untuk membahasa sesuatu yang intens.

5. Aplikasi satu ini kompleks seperti BBM messenger yang pernah favorit pada zamannya. Walau begitu masih ada yang nyaman menggunakannya untuk komunikasi sehari-hari.

6. Platform satu ini menjadi salah satu aplikasi terpopuler saat ini. Selain sebagai wadah untuk menunjukkan hasil karya dalam bentuk video maupun film pendek, juga menjadi ladang penghasilan untuk beberapa orang.

7. Aplikasi Hago ini dulu memang booming, kalau sekarang sudah nggak terlalu ramai.

(brl/red)

Source:

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags