1. Home
  2. ยป
  3. Creator
4 November 2019 14:30

7 Manfaat solo traveling alias bepergian sendirian, berani coba?

Solo traveling cocok bagi kamu yang ingin mencari ketenangan. Istimrora Raka

Bepergian atau traveling itu selalu bermanfaat. Keuntungan dari kegiatan traveling ini seperti tidak ada habisnya karena sangat mampu memperluas cakrawala berpikirmu. Kamu keluar dari zona nyaman, bertemu orang baru, berbagi pengalaman baru, dan tentu saja itu mengukir kenangan baru yang bisa diingat seumur hidup. Dan itu juga termasuk jika kamu juga mencoba untuk bepergian sendirian.

Bepergian sendirian mempunyai keunikan, manfaat, serta sensasi tersendiri, lho. Jadi kamu tidak perlu takut kalau ingin bepergian sendirian ke suatu tempat, yang penting tempatnya tidak aneh-aneh.


Nah, berikut ini 7 manfaat luar biasa dari traveling sendirian alias solo traveling.

1. Mengenal dirimu sendiri lebih dalam.

Traveling sendirian bisa dianggap sebuah pelajaran untuk memahami. Hal tersebut membantu kamu membuat keputusan dengan lebih percaya diri dan lebih baik karena kamu tahu keputusan yang salah dan tergesa-gesa dapat merusak mood kamu. Dengan menjelajah sendiri, kamu akan lebih banyak mendengarkan hatimu. Ini juga bisa membantumu mencari apa sih tujuan sejatimu dalam hidup.

2. Keluardari zona nyaman.

Pergi ke tempat dan tujuan yang tidak diketahui akan menantang dan mendorong diri kita sendiri untuk belajar bagaimana mengandalkan diri sendiri di masa-masa sulit. Jauh dari gelembung kenyamanan di rumah, kamu akan menantang menemukan berbagai tantangan dan itu sering kali menguji kesabaran. Hanya dengan menempatkan diri di luar sana, kamu akan dapat menjelajahi planet yang indah ini dan menemukan banyak tempat baru dan menarik.

3. Biayalebih efektif dan efisien.

Traveling dengan dengan keluarga atau teman-teman sudah pasti membutuhkan biaya lebih. Sementara travelingjuga lebih murah karena anggarannya ya milik kamu sendiri. Bahkan kamu bisa duduk di kafe pinggir jalan mana pun atau hanya memilih makanan ringan di jalan dan makan sambil menjelajahi tujuan baru. Semuanya kamu sendiri yang mengatur.

4. Bisamenentukan rute sendiri.

Ketika sendirian, kamu mempunyai kesempatan untuk merencanakan rute sendiri dan tempat-tempat yang ingin dikunjungi. Kalau bepergian dengan orang lain, sudah jelas kita harus berkompromi dengannya untuk pergi ke beberapa tempat sehingga sampai semua orang setuju dengan keputusan akhir. Bepergian sendiri berarti kamu dapat memilih kegiatan tambahan yang ingin dilakukan dan merencanakan perjalanan dengan cara yang paling menguntungkan.

5. Lebihmudah berteman dengan orang-orang baru.

Menjadi traveler solo membuat kamu lebih mudah untuk berinteraksi dengan orang-orang lokal dan menjalin pertemanan baru. Penduduk setempat jauh lebih tertarik pada apa yang dilakukan seseorang sendiri di negara mereka dan lebih mungkin untuk membantumuagar bisa lebih terbuka. Lebih banyak tempat baru yang bisa kamu eksplor dan lebih banyak orang-orang baru yang bisa kamu kenali.

6. Meningkatkankepercayaan diri.

Kamu dapat merefleksikan keseluruhan pengalaman jauh lebih baik karena kamu adalah traveler solo yang mengambil keberanian dan tindakan untuk pergi dan menjelajahi tempat-tempat menarik di seluruh dunia. Refleksi diri saat perjalanan akan membuatmu menyadari semua hal yang sudah dipelajari di jalan, persahabatan baru yang dibuat, pilihan dan tantangan yang dihadapi. Setelah menyadari hal itu, kamu akan menemukan dirimu mempunyai semangat baru untuk menjalani hidup, bahwa petualangan belumlah selesai.

7. Baik untuk tubuh.

Tidak dapat dipungkiri bahwa bepergian membuat kita bahagia dan bersemangat. Hal itu dapat mengurangi stres, menenangkan tubuh dan pikiran, serta juga menunjukkan kepada kita salah satu alasan paling penting kita hidup di planet ini, yaitu untuk bersatu kembali dengan alam dan menjadi bagian dari setiap tempat indah di Bumi.

(brl/red)

Source:

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags