1. Home
  2. ยป
  3. Creator
8 Juli 2019 11:32

9 Kegiatan yang dilakukan Jokowi saat berkunjung ke Sulawesi Utara

Kegiatan dua hari Presiden RI Joko Widodo bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo saat berada di Bumi Nyiur Melambai sangat padat. Gracey Wakary

Presiden Joko Widodo (Jokowi), selama dua hari sejak Kamis kemarin hingga Jumat sore (5/7), melakukan kunjungan kerjanya di Bumi Nyiur Melambai, Sulawesi Utara (Sulut). Ada lima hal unik yang dilakukan oleh RI 1 selama kunjungannya kali ini.

1. Memerintahkan pembangunan Bandara Sam Ratulangi yang baru harus selesai dalam setahun.


Baru saja mendarat di Bandara Sam Ratulangi Manado dengan menggunakan pesawat Kepresidenan RI, Jokowi langsung melakukan inspeksi ke area Bandara terbesar di Sulut. Presiden langsung menegaskan bahwa perluasan pembangunan bandara amat dibutuhkan karena wisatawan asing sudah semakin banyak berkunjung ke daerah ini. Proses pekerjaan untuk perluasan pembanguna Bandara ditargetkan harus selesai per September 2020 mendatang.

2. Infrastruktur di KEK Tanjung Pulisan wajib sejahterahkan rakyat.

Saat melihat langsung area yang menjadi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di Tanjung Pulisan, Likupang Timur Kabupaten Minahasa Utara (Minut), Presiden Jokowi meminta para pejabat daerah harus terlibat aktif mendukung program pariwisata ini. KEK Tanjung Pulisan harus mampu mendorong peningkatan kesejahteraan rakyat Minut.

3. Melihat langsung salah satu kawasan UMKM di Manado.

Usai melihat KEK Pariwisata di Tanjung Pulisan, Likupang Timur, malamnya presiden pilihan rakyat Indonesia ini melihat langsung aktivitas kegiatan usaha mikro kecil menengah (UMKM) di Jendela Indonesia yang ada di Jalan Piere Tendean, Manado. Jokowi menyebut kawasan ini sebagai tempat asyik karena ada pusat kuliner yang menyediakan makanan khas Indonesia, serta UKM-UKM lokal yang menjajakan aneka produk yang menjadi pelengkap daya tarik objek wisata ini.

4. Memulai kerja lagi pukul 06.30 Wita.

Jika biasanya para pejabat teras akan memulai kerja paginya sekitar pukul 07.00 Wita, maka presiden kita ini lebih cepat 30 menit. Pukul 06.30 Wita Jokowi sudah berada di kapal penumpang cepat, Bunaken Crystal 7 dan memilih untuk lesehan di atas kapal daripada duduk di kursi VIP yang disiapkan dalam kapal cepat ini.

5. Melihat langsung pesona Taman Laut Bunaken dari dalam kapal.

Walau tidak menyelam dan snorkling namun presiden dan ibu negara menikmati pesona surga bawah air di Bunaken melalui jendela kaca di dasar lambung kapal yang bisa turun hingga di kedalaman 3 meter.

6. Mencatat kebutuhan penting dari warga Pulau Bunaken.

Bukan Jokowi jika tidak mendengar dan berdiskusi langsung dengan warga tentang kebutuhan mereka. Kali ini di Pulau Bunaken, warga meminta air bersih dan listrik. Dengan alasan selama ini mereka membeli air dari Manado dan harganya pasti mahal, sementara listrik hanya dinyalakan pada waktu waktu khusus, kebanyakan mereka hanya mengandalkan generator. Seorang Ibu menyampaikan hal ini pada Presiden Jokowi. "Ya. Saya catat dan semoga segera diselesaikan", tulisnya dalam media sosial Presiden Joko Widodo.

7. Menolak menggunakan payung saat meninjau proyek Jalan Tol Manado - Minut - Bitung.

Proyek Jalan Tol Manado - Minut - Bitung telah selesai, dan presiden meninjau proyek ini. Uniknya karena hari telah siang, dan panas, namun mantan Wali Kota Solo ini menolak dipayungi, dia langsung berjalan kaki sambil didampingi Gubernur Sulut, Olly Dondokambey dan Bupati Minahasa Utara (Minut), Vonny Anneke Panambunan menyusuri area jalan tol yang ada di kawasan Airmadidi, Kabupaten Minahasa Utara.

8. Menikmati nyanyian dan tarian adat masamper dari anak anak.

Melihat anak-anak sekolah dasar menyanyikan lagu dan tarian adat Masamper, membuat presiden bangga. Dia pun meminta agar anak-anak bisa menjadi tulang punggung keberhasilan sebuah negara dengan menjaga adat dan budaya.

9. Melayani permintaan selfie warga.

Selfie alias berfoto bersama dengan menggunakan HP menjadi bagian yang tidak bisa lepas dari setiap kegiatan Presiden Jokowi. Selama dua hari kedatanganya di Sulut, permintaan selfie dari warga selalu disetujuinya.

Kesembilan aktivitas inilah yang sempat terekam dan dilakukan oleh Jokowi selama berada di Sulut. Warga pun kebanyakan selalu antusias menantinya baik di bandara, jalanan, hingga area kunjungan. (gracey wakary)

(brl/red)

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags