1. Home
  2. ยป
  3. Creator
28 Juli 2019 15:44

Bisa sukses di usia 20-an? Yuk ketahui 6 kuncinya berikut ini

Kunci sukses ini bisa membantu memaksimalkan potensi dan pencapaian kalian di usia dua puluhan. Risna Handayani

Hay! Buat kalian yang sekarang sedang memasuki usia dua puluhan atau yang sering orang-orang bilang sudah berkepala dua, pasti familiar dengan istilah quarter life crisis. Ini menggambarkan sebagian besar orang yang berada di usia muda harus dipertanyakan tujuan hidup mereka. Di usia dua puluhan adalah usia yang sudah mulai mencari pekerjaan sendiri. Dari hasil kerja keras di usia muda sebenarnya banyak hal positif di baliknya. Seperti untuk pertama kalinya kalian akan menjadi seorang yang mandiri, fleksibel, serta punya banyak kebebasan untuk mengatur hidup kalian. Terpenting usia dua puluhan paling tepat untuk mulai merencanakan kesuksesan.

Banyak orang menganggap sukses bisa diraih ketika menginjak usia dewasa. Namun, sebenarnya banyak yang sudah mulai menginjak kunci sukses sejak mereka berusia dua puluhan. Apa saja kunci sukses tersebut? Apakah memang kunci sukses harus dilakukan sejak kita muda? Bisakah kita sukses di usia muda? Berikut kunci sukses apa saja yang bisa membantu kalian memaksimalkan potensi dan pencapaian kalian di usia dua puluhan.


1. Tulisgoaldanmulailah hidup teratur.

Selama ini hidup kalian tidak teratur? Kadang kalian bingung apa saja yang harus kalian lakukan terlebih dahulu. Nah, di usia dua puluhan ini harus mengubah sisi diri kalian yang tidak teratur. Kunci suksesnya adalah dengan memulai untuk menulisgoal yang ingin kalian capai di usia dua puluhan. Selain itu, setelah menulisgoal-mu, memulai untuk hidup secara teratur.

Kunci sukses ini bisa kalian mulai dari mengatur tempat tinggal, mengatur kondisi keuangan, hingga mengatur kegiatan sehari-hari. Dengan hidup yang teratur akan lebih jelas dan semakin banyak juga hal yang bisa dilakukan dengan kebiasaan baik yang baru kalian bangun itu.

2.Manfaatkan waktu luang.

Kunci sukses selanjutnya adalah dengan memanfaatkan waktu luang di sela-sela waktu bekerja. Banyak hal yang bisa kalian lakukan, mulai dari bekerja di akhir pekan, memulai proyek sampinganmu sendiri, hingga melakukan aktivitas bersama komunitas yang sesuai minat kalian. Masa kalian di usia dua puluhan ketika kamu memiliki banyak kreativitas, tenaga, dan waktu.

3. Belajar dari orang sukses.

Kunci sukses untuk mengembangkan diri adalah dengan belajar dari pengalaman. Tapi di usia dua puluhan ini tentu belum banyak pengalaman yang kalian dapatkan. Namun, kalian dapat tetap belajar dengan orang lain yang telah lebih dulu sukses dan memiliki banyak pengalaman. Tentukamu punya seseorang yang kalian kagumi atau seseorang yang menginspirasimu. Tidak ada salahnya untuk mencoba menghubungi orang tersebut untuk menyerap ilmu pengalaman dan kunci sukses dari mereka. Biasanya mereka akan mencantumkan alamate-maildan nomor telepon seluler mereka di media sosial dan itu berarti mereka terbuka untuk dihubungi. Kalian bisa mendapatkannya melalui kunci sukses orang lain yang lebih dulu sukses.

4. Tetapupdate.

Kunci sukses lain yang bisa kalian lakukan adalah dengan tetap mengikuti berita-berita dan perkembangan-perkembangan yang ada di dunia saat ini. Setiap hari dunia berubah dan kalian juga harus bisa mengikutinya. Cobalah untuk mengumpulkan berita-berita lebih dari satu sumber. Dan jangan merasa cukup dengan membaca hal-hal yang menarik minatmu saja, tapi coba keluar dari zona nyamanmu dengan membaca hal-hal lain di luar bidang yang kalian kagumi. Jika kalian adalah seorang desainer, cobalah untuk membaca artikel-artikel mengenai ekonomi bisnis, atau bidang lainnya. Itu yang akan membuat kalian menambah dan mengembangkan minat akan menjadi kunci sukses di usia muda.

5.Teratur membaca buku.

Salah satu kunci sukses di usia muda adalah tekad untuk terus menambah wawasan dan pengetahuan. Cara yang paling efektif untuk mewujudkannya dengan membaca buku. Selain sebagai tambahan referensi dan wawasan, riset membuktikan bahwa membaca buku juga dapat menurunkan tingkat stress dan mampu menstimulasi pikiran kita untuk tetap fokus pada aktivitas sehari-hari. Sebagai salah satu kunci sukses di usia dua puluhan, coba buatlah daftar buku-buku yang ingin kalian baca. Supaya semakin kaya akan sudut pandang, disarankan kalian untuk mengeksplorasi berbagai genredan penulis.

6. Berilah penghargaan pada diri sendiri.

Kesuksesan besar tidak diraih dengan sekejap mata. Selalu ada kesuksesan-kesuksesan kecil yang mendahuluinya sebagai hasil dari kerja keras dan komitmenmu. Kunci sukses di usia dua puluhan dapat menghargai kesuksesan itu sendiri. Terkadang kalian lupa bahwa sudah bekerja keras susah payah selama ini untuk meraih sesuatu. Berilah penghargaan kepada diri sendiri untuk tiap target yang kalian berhasil capai. Ingat, penghargaan dari diri sendiri jauh lebih berharga daripada yang diberikan orang lain kepadamu. Jadikan setiap keberhasilan yang kalian raih sebagai motivasi dan kunci sukses kalian di usia muda. Usia dua puluhan adalah fase hidup yang sangat menentukan. Kebebasan bertindak yang didapatkan di usia tersebut harus bisa kamu pertanggungjawabkan dengan baik kepada orang lain dan yang terpenting pada diri sendiri.

Dengan mempraktikkan enam kunci sukses di atas, dijamin kalian sudah berada di jalur yang tepat. Meskipun kunci sukses tiap orang bisa berbeda untuk mimpi yang berbeda. Namun yang pasti setiap orang yang konsisten dan bekerja keras akan mendapatkan buahnya.

(brl/red)

Source:

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags