1. Home
  2. ยป
  3. Creator
26 Januari 2018 20:12

8 Fakta mengagumkan tentang Michael Jordan si pebasket legendaris

Yang ngaku cinta banget sama olahraga basket kebangetan kalau nggak ngerti fakta-fakta menarik Michael Jordan ini. Arie Liem

Siapa yang nggak kenal dengan legenda NBA satu ini? Michael Jeffrey Jordan yang lebih dikenal dengan nama Michael Jordan telah banyak mencetak berbagai sejarah dunia di sepanjang karir basketnya.

Mulai dari pemain termuda, hingga meraih lima gelar MVP (most valuable player) dan pemegang gelar MVP terbanyak hingga saat ini.


Popularitasnya mengantarkan Michael Jordan nggak hanya ke puncak dunia basket, namun juga berbagai prestasi di luarnya. Berikut fakta yang mungkin kamu belum ketahui seputar Michael Jordan di luar karirnya sebagai pemain basket nomor satu dunia!


1. Pemain Golf dan juga Baseball

Jiwa atlet sepertinya sudah mendarah daging di tubuh Michael Jordan. Selain bermain basket, ia memiliki hobi bermain golf. Ia bahkan pernah diundang bermain golf oleh Bill Clinton yang saat itu masih menjabat sebagai presiden Amerika Serikat.Guess what? Michael Jordan memenangkan permainan hari itu.

Pada tahun 1993, pasca kematian sang ayah, Michael sempat memutuskan untuk pensiun dari laga NBA dan bergabung dengan sebuah tim baseball. Hal ini dikarenakan sang ayah yang pernah bercita-cita melihat Michael berlaga di liga mayor baseball.

Tapi sayangnya, karir Michael di lapangan baseball nggak cukup panjang dan cepat berakhir. Pada tahun 1994, ia kembali bergabung di laga NBA, dan menandakan sang bintang telah kembali.

2. Seorang "Aquaphobia"

Di balik kegarangannya di lapangan basket, ternyata Michael Jordan memiliki sebuah kelemahan. Siapa yang menyangka bila pemain basket asal New York ini ternyata mengidapaquaphobiaatau ketakutan yang berlebih terhadap air.

Hal ini disebabkan oleh pengalaman masa kecilnya ketika ia melihat seorang sahabatnya tenggelam. Selain itu, Michael sendiri pernah hampir tenggelam ketika berada dibaseball camp ketika berusia

sebelas tahun. Meski kini rasa takutnya sudah bisa ia atasi, Michael masih merasa nggak nyaman jika harus menaiki perahu kecil atau berdiri di dekat danau atau laut.

3. Memiliki brand sepatunya sendiri

Nama ???h??l ??rd?n yang mendunia membuat produsen sepatu olahraga Nike tertarik dan menawarkan untuk mengeluarkan sebuah seri sepatu dengan nama Air Jordan yang terinspirasi dari julukan Michael ketika berada di lapangan basket.

Sepatu dengan logoslam dunkkhas Michael Jordan ini meledak di pasaran dan menjadi sepatu terlaris di dunia pada era 90-an. Dari royalti penjualan sepatu ini saja, Michael mendapatkan kurang lebih 60 juta USD setiap tahunnya. Menakjubkan sekali bukan!

4. Atlet pertama yang mendapat gelar "milyuner"

Meski gajinya saja sebagai pemain basket sudah sangat tinggi, Michael Jordan juga mendapatkan banyak pemasukan dari berbagai iklan yang ia bintangi, royalti penjualan sepatu Air Jordan, hingga bermain dalam film Space Jam bareng Bugs Bunny.

Hal ini membuat namanya tercatat di majalah Forbes pada Juni 2014 sebagai atlet pertama yang medapat gelar milyuner. Atlet lain yang mungkin sempat meraih gelar serupa adalah pegolf Tiger Woods, namun gelar ini nggak bertahan lama setelah berbagai skandal yang menerpanya.

5. Merupakan lulusan Cultural Geography

Jago di lapangan bukan berarti Michael mengesampingkan pendidikan. Michael Jordan termasuk pribadi yang sangat mendukung peran pendidikan. Hal ini bisa dilihat dari dukungannya terhadap para putra-putrinya dalam dunia pendidikan.

Tapi, bagaimana dengan pendidikannya sendiri? Ternyata pebasket yang lahir pada 17 Februari 1963 ini merupakan lulusan jurusan Cultural Geography, lho! Siapa yang menyangka ia memiliki ketertarikan pada budaya dan sosial. Salut!

6. Menjadi brand saus McDonalds


Nggak hanya produk-produk olahraga, bahkan produsen makanan cepat saji Mc Donalds terpikat untuk menggandeng Michael Jordan untuk menciptakan produk bersama. Dari sinilah lahir saus BBQ McJordan.

Saus ini dijual dengan ukuran satu galon dan sempat dijual bebas di seluruh gerai Mc Donalds di seluruh Amerika Serikat. Meski sudah nggak diproduksi lagi, saus ini sempat dijual seseorang melalui situs eBay dan laku dengan harga 10.000 USD! Harga yang gila hanya untuk satu galon saus BBQ.

7. Menginspirasi David Beckham

Meski nggak berlaga di lapangan yang sama, siapa sangka David Beckham, bintang sepak bola asal Inggris ternyata mengagumi Michael Jordan.

Bahkan nomor punggung yang Beckham gunakan ketika berlaga bersama Real Madrid terinspirasi dari nomor punggung jersey yang Michael gunakan, yaitu 23.

Dalam jumpa pers yang berlangsung di London, Beckam pernah mengatakan, Michael sangat luar biasa, dia idola dan sumber inspirasi saya. Kurang keren apa lagi, bisa menginspirasi atlet di luar liga basket?

8. Percaya pada jimat keberuntungan

Bagi kamu anak tahun 80-an hingga 90-an pasti pernah menyaksikan aksi Michael Jordan bersama Bugs Bunny dalam film Space Jam (1996). Dalam film tersebut, Michael pernah mengatakan bahwa ia selalu memakai celana pendek University of North Carolina di bawah jersey Bulls-nya, setiap kali bermain dalam pertandingan.

Percaya atau nggak, ternyata hal ini ternyata benar-benar ia lakukan, lho. Bisa dibilang hal ini adalah jimat keberuntungan Michael Jordan. Mungkin hal inilah yang mengantarkannya meraih gelar MVP sebanyak lima kali dan dua medali emas olimpiade.

Nggak cuma di lapangan basket, ternyata di luar dunia basket Michael Jordan juga merupakan sosok pribadi yang keren. Nggak heran, meski kini ia telah pensiun, namanya masih disebut sebagai legenda NBA.Fans-nya dari seluruh dunia juga masih setia sama dia!

Bahkan Kobe Bryant yang bersinar di NBA belum tentu bisa menandingi prestasi yang dimiliki Michael Jordan.

(brl/gib)

Source:

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags