1. Home
  2. ยป
  3. Creator
12 Mei 2018 18:20

5 Fakta seram puncak K2, gunung yang lebih sulit didaki dari Everest

K2 adalah gunung yang termasuk kedalam 14 gunung berketinggian diatas 8000 mdpl. Kumisrider

Kalian pasti sudah fmiliar dong dengan gunung Everest yang sering dijadikan goals oleh para pendaki gunung dan terkenal dengan medannya yang susah. Nah rupanya, ada gunung yang lebih susah didaki melebihi gunung Everest lho. Namanya adalah K2. K2 adalah nama sebuah gunung yang berada di pegunungan Karakokam, dan termasuk salah satu gunung tertinggi di dunia. Tidak banyak orang yang bisa mencapai puncaknya, hal itu dikarenakan medan yang sangat sulit dan cuaca yang tidak bisa di prediksi. Nah biar lebih tahu seperti apa K2 itu, yuk simak adalah fakta-fakta mengenai gunung K2 di bawah ini dilansir darijustfunfacts.com, Sabtu (12/5).

1. Gunung ke-2 tertinggi di dunia


sumber : telegraph.co.uk

Termasuk kedalam jajaran gunung tertinggi di dunia, K2 bertinggian8,611 mdpl. Hanya berbeda 237m saja tingginya dengan gunung Everest (8,848 mdpl).

2. Berada di antara dua negara

sumber : ecyclopediabritanica.com

K2 terletak di barisan pegunungan Karakokam yang terletak di antara Pakistan dan China. Pegunungan Karakokam berada di sebelah barat laut pegunungan Himalaya, dan hanya sedikit orang yang tinggal disini.

3. Cuaca ekstrim dan medan yang sangat sulit

sumber : biography.com

Badai bisa datang tiba-tiba di K2 merupakan hal yang sering terjadi. Bebatuan yang terjal setinggi 6000m dan lautan salju adalah jalur yang harus dilewati oleh para pendaki yang ingin mencoba mencapai puncak K2. Oleh karena itu persiapan yang sangat matang diperlukan sebelum mendaki gunung ini.

4. Berhasil didaki puncaknya pada tahun 1954

sumber : pinterest.com

Percobaan pertama pendakian K2 ini dilakukan pada tahun 1902, namun belum berhasil, lalu pada tahun 1939 pendaki asal Jerman mencatatkan rekor karena telah mencapai ketinggian 8380 mdpl, selisih 231m saja dari puncak namun tidak berhasil serta empat orang anggota tim tewas.

Dan akhirnya Ardito Desio dan timnya yang berhasil mencapai puncak K2 pada tahun 1954. Percobaan pendakian telah setahun sebelum keberhasilan ini namun gagal karena cuaca yang buruk.

5. Banyak memakan korban jiwa

sumber : pinterest.co.uk

Apabila mengambil rata-rata seperti dikutip dari justfunfacts.com, setiapempat orang yang berhasil mendaki K2, satu orang tewas. Dari sekitar 300 pendakian yang telah dilakukan sampai saat ini, telah terjadi 77 kecelakaan. Kejadian paling tragis terjadi pada tahun 1986 di mana tercatat 13 orang tewas, dan pada tahun 2008 11 orang tewas saat mencoba mencapai puncak K2. Rata - rata korban tewas disebabkan oleh longsoran salju dan terjebak didalam badai.

Bagaimana? kamu berminat untuk berpetualang kesana?

(brl/red)

Source:

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags