1. Home
  2. ยป
  3. Creator
9 Oktober 2018 12:09

Film animasi Lilo and Stitch akan diadaptasi menjadi live action

Kira-kira bakal seperti apa ya rupa Stitch nanti? Galih Kenyo Asti

Kabar menyenangkan datang untuk para penggemar film animasi disney Lilo and Stitch. Pasalnya film yang diluncurkan ke pasaran tahun 2002 silam akan segera dibuat live actionnya. Dan Lin beserta Jonathan Eirich terpilih menjadi sutradara live action Lilo and Stitch. Keduanya pun juga bekerja sama memproduseri film live action Aladdin. Sedangkan posisi penulis skenario dipegang oleh Mike Van Waes yang pernah berkontribusi dalam pengerjaan film The Crooked Man dan Not in Kansas.

Proses pembuatan film live action ini akan didukung menggunakan teknologi CGI yang dipadukan dengan teknologi film konvensional sehingga tokoh Stitch yang berasal dari luar angkasa akan tampak nyata. Teknologi CGI ini juga sempat digunakan dalam film Beauty and The Beast yang dibintangi oleh Emma Watson tahun 2017 lalu.


Lilo and Stitch diprediksi rilis pada tahun 2019 nanti bersamaan dengan dua film live action disney yang lain yakni The Lion King dan The Little Mermaid.

Film ini menceritakan kisah seorang gadis kecil bernama Lilo yang menjadi yatim piatu setelah kedua orangtuanya terlibat dalam kecelakaan. Ia hidup bersama kakak perempuannya yang bernama Nani.Kesibukan yang dijalani Nani sebagai pekerja paruh waktu menyebabkan keduanya jarang menghabiskan waktu bersama. Lilo kesepian dan tak jarang terlibat perkelahian dengan temannya di sekolah karena ejekan yang ia terima.

Lilo akhirnya diizinkan untuk memelihara seekor anjing dan bertemu dengan Eksperimen 626. Memiliki rupa seperti anjing membuat Lilo ingin mengadopsi pulang dan menamainya Stitch.Stitch sendiri merupakan alien yang jatuh ke bumi akibat hukuman yang diterimanya sebagai hasil dari eksperimen ilegal. Keduanya pun bertualang untuk mengindari alien lain yang berusaha untuk menculik Stitch kembali pulang ke planet asalnya.

(brl/red)

Source:

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags