Hingga saat ini media masih sangat ramai dengan ragam pemberitaan terkait virus Corona. Jumlah orang yang dinyatakan positif virus Corona semakin meningkat dari waktu ke waktu.
Oleh karena itu, sudah saatnya kita singsingkan lengan baju untuk ambil bagian dalam upaya preventif. Berikut ini adalah tiga kebiasaan yang perlu dihindari agar tak terjangkit virus mematikan ini.
1. Berjabat tangan.
Berjabat tangan dengan orang yang terinfeksi virus Corona dapat membuatmu terjangkit virus Corona. Oleh karena itu kebiasaan ini perlu dihindari selama musim Corona ini.
Sebagai gantinya kamu bisa gunakan cara yang dipraktikkan negara asal virus ini, yakni melakukan gerakan gong shou. Secara garis besar gestur pria dan wanita berbeda. Untuk pria, tangan kanan setengah mengepal, dan kemudian tangan kiri memegang tangan kanan di depan dada, dan sisi sebaliknya untuk wanita.
Kalau kesulitan, bisa nih dicoba saran dari Uni Emirat Arab yakni cukup melambaikan tangan ke kerabat dan sahabat yang kamu jumpai. Mudah, bukan?
2. Batuk ataupun bersin sembarangan.
Disarankan untuk yang sering batuk/bensin agar membawa tisu agar bisa digunakan saat bersin atau batuk. Tetapi bagi yang tidak memilikinya, bisa gunakan gerakan dabbing. Gerakan ini dipopulerkan oleh gelandang Manchester United, Paul Pogba, yakni menggunakan siku bagian dalam saat batuk/bersin.
Jadi, kalau hendak batuk/bersin, ambil jarak minimal satu meter (disarankan sejauh mungkin) dan gunakan siku bagian dalam untuk menutup hidung dan mulut agar tetesan cairan dari hidung atau mulut tidak bertebaran.
3. Cipika-cipiki.
Cipika-cipiki ini juga perlu dihindari di musim Corona ini. Termasuk kebiasaan beberapa daerah di Indonesia yang kerap menyentuhkan hidung/cium hidung kerabat saat berjumpa juga mesti dihindari.
Hal ini sudah dipraktikkan oleh negara Prancis yang memiliki budaya cipika-cipiki di forum informal meski baru saling kenal. Nah, sebagai gantinya mereka disarankan untuk saling menatap. Tapi kalau untuk di Indonesia, saling sapa dan senyum saja cukup, kan ya?
Demikian tiga kebiasaan sehari-hari yang perlu dihindari agar kita tidak terjangkit virus Corona. Mari kita selalu waspada dan mengusahakan gerakan-gerakan pencegahan agar terbebas dari virus mematikan ini.