1. Home
  2. ยป
  3. Creator
16 November 2017 10:00

Ini lho arti sebenarnya cowok tidak membalas chat kamu

Cowok punya alasannya sendiri, girls. Novita Puspa

Sebagai cewek, wajar kalau kamu sering berasumsi tentang apa yang dipikirkan oleh cowok. Apalagi kalau dia adalah gebetan yang kamu sukai. Lalu ketika dia jadi jarang atau bahkantidak lagi membalaschat-mu,kamu pun berpikiran macam-macam. Mungkin dia sedang sibuk, atau ada hal penting lainnya. Daripada berprasangka yang belum tentu benar, sebaiknya kamu baca saja 5 hal yang membuat cowok tidak lagi membalas pesanmu ini.

1. Punya kesibukan yang padat


Alasan ini masuk akal kalau kemudian diachatkamu duluan di hari yang sama atau keesokan harinya. Tapi alasan ini jadi tidak masuk akal kalau dia baru membalas pesanmu dengan kalimat "Sorry, lagi sibuk" setelah seminggu kemudian. Cowok yang memang tertarik denganmu, akan berusaha membalas secepatnya setelah dia tidak sibuk. Tapi kalau sampai seminggu, padahal dia tidak sedang berada di tempat terpencil, mungkin dia bukan untukmu.

2. Dia belum siap berkomitmen

Kelihatannya kalian sudah sering kencan dan jalan-jalan berdua, tapi tahu-tahu dia jarang membalas pesanmu, tepat ketika kamu mulai menanyakan hubungan kalian. Itu tandanya dia bukan lelaki dewasa yangbisa diajak komitmen. Dia bukan tipe lelaki yang bisa hanya dengan 1 wanita. Bahkan, bisa jadi dia hanya memanfaatkanmu saja.

3. Dia tidak tertarik padamu

Kesalahan terbesar perempuan saat ada lelaki yang bersikap akrab adalah mudah gede rasa. Kamu pun kemudian jadi sering mengirim pesan padanya, sekadar untuk basa-basi. Karena dia tidak tertarik dan merasa kamu mendekatinya, maka dia pun menjauhimu.

4. Lupa membuka pesan

Jangan marah dan berasumsi negatif dulu. Bisa jadi dia memang lupa membalas pesanmu lalu pesan itu berada di paling bawah karena ada banyak pesan lainnya. Tapi bisa jadi dia bilang lupa padahal sebenarnya sedang malas menghubungimu. Ini terjadi kalau tiba-tiba dia membalas pesanmu setelah beberapa hari kemudian.

5. Bingung mau jawab apa

Coba deh cek kembali pesan terakhir yang kamu kirim. Jangan-jangan kamu menyampaikan hal yang sulit dijawab atau pertanyaan yang memang tidak perlu dijawab. Dia akan merasa tidak nyaman kalau harus membalas hanya dengan kata Hmm.

(brl/pep)

Source:

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags