1. Home
  2. ยป
  3. Creator
4 September 2018 17:20

Lagi Badmood? Dessert Colorfull kekinian ini bikin harimu ceria lagi

Simple banget. Kamu bisa membuatnya sendiri di rumah. Anthika

Siapa nih yang sedang galau karena kerjaan kantor? Atau yang lagi berjuang menyusun skripsi? Atau kamu cuma lagi kepingin mencoba kuliner kekinian untuk eksis di Instagram? Dua puluh kulinerDessert Colorfull kekinian ini pasti bakal bikin harimu berwarna bagaikan pelangi di musim semi. Ada apa saja, sih? Yuk cek infonya di bawah ini.

1. Angel Food Cake Push Pops With Pink Lemonade Frosting


McCormicK

Wow, namanya panjang amat ya? Tapi gak sesulit menyebut namanya, menu ini cukup simpel untuk dibuat sendiri di rumah. Cukup dengan menggunakan sirup lemon yang dibekukan, lalu kamu dapat menghiasnya dengan berbagai toping permen dan krim. Wow, seru kan? Lihat resep:www.mccormick.com

2. Rainbow Popcorn Balls

Pamela Reed/Brooklyn Farm Girl

Nonton drama korea sambil makan popcorn? Eh, siapa bilang ketinggalan zaman? Cobain nih, rainbow popcorn balls. Bikinnya mudah banget, lho. Tentunya dengan bahan pewarna yang aman dikonsumsi. Pasti teman-teman kos kamu bakal pada kepingin nih. Lihat resep:brooklynfarmgirl.com

3. Watermelon Fruit Pizza

HelloFresh

Mau makan pizza, tapi juga lagi diet? Mudah saja, ini solusinya. Pizza ini tidak mengandung karbohidrat, tidak perlu ribet, tapi juga enak. Pizza colorfull inimenggunakan buah-buahan segar seperti kiwi, blackberry, dan stroberi sebagai topping-nya.

4.Unicorn Fudge

Kara Allen/Kara's Party Ideas

Mudah banget, cuma membutuhkan dua bahan untuk membuat dessert fudge unicorn yang mempesona ini. Bisa jadi cemilan sore menemani waktu minum teh kamu. Warnanya yang lembut dan rasanya yang manis bakal bikin hati kamu tetap adem ketika menghadapi skripsi yang direvisi melulu. Hehe.. Lihat resep:karaspartyideas.com

5.Rainbow SMores Dip

Meaghan Mountford/The Decorated Cookie

Dessert yang cerah dan berwarna-warni ini sangat cocok untuk makanan penutup pada makan malam keluarga. Cocok juga nih untuk acara memasak bersama keluarga di akhir pekan. Lihat resep:thedecoratedcookie.com

6.Mermaid Popsicles

Deanna Samaan/Seduction In The Kitchen

Siang hari pulang kampus kepanasan, eh lihat gebetan lagi jalan sama mantannya. Ditambah lagi pagi hari kena marah dosen kiler. Pasti gerah banget, ya? Tapi tenang, mermaid popsicles ini pasti ampuh untuk menghilangkan gerah kamu dan balikin mood kamu. Bisa kok kamu buat di kos, tapi pinjam kulkas ibu kos dulu, ya. Lihat resep:www.seductioninthekitchen.com

7.Tie-Dye Poke Cake

Lizzy Early/Your Cup Of Cake

Punya anak yang lagi senang-senangnya bantuin kamu di dapur? Resep satu ini cocok nih untuk bersenang-senang di dapur bersama anak. Dijamin bakal seru banget dan gak bikin kamu repot, deh. Lihat resep:www.yourcupofcake.com

8.FireworksBundt Cake
Dorothy Kern/Crazy For Crust

Bosan dengan cake yang itu-itu saja? Cake ini bisa jadi alternatif kamu untuk merayakan ulang tahun anak atau arisan di rumah. Tidak cuma warnanya yang menarik, rasanya pun lezat. Lihat resep:www.crazyforcrust.com

9.Confetti CakePops

Laureen King/Art and the Kitchen

Kamu suka permen lolipop? Daripada selalubeli jajan di luar, lebih baik kamu buat sendiri di rumah. Rasanya tidak kalah enak dengan lolipop yang dijual di supermarket. Untuk souvenir acara ulang tahun juga bisa, lho. Sprinkle warna-warninya pasti sangat disukai anak-anak. Lihat resep:www.artandthekitchen.com

10.Marbelized CocholateBar

Sue Moran/The View From Great Island

Nggak kok, kamu nggak salah lihat. Ini coklat, bukan lukisan abstrak pelukis terkenal. Kamu juga bisa membuatnya sendiri di rumah. Bahan dan caranya cukup simpel. Lihat resep:theviewfromgreatisland.com

11.Edible Glitter

Sugar Geek Show

Apa yang kamu pikirkan ketika melihatnya? Kue bertabur emas dan perak? Atau harganya yang selangit? Apapun itu, kue ini bisa jadi alternatif untuk kue pernikahan atau sekedar acara kumpul keluarga. Campuran cake, cookies, es krim dan gliter yang glowing membuat rasa yang luar biasa ketika kamu mengunyahnya. Eh, tenang. Gliternya aman kok buat dikonsumsi. Kamu juga bisa menggunakan warna favorit kamu, lho. Lihat resep:sugargeekshow.com

12.Fruit Popsicle

The Best Ideas For Kids

Kalau tadi menggunakan tema mermaid, popsicles ini menggunakan tema summer dengan beragam buah-buahan menyegarkan. Rasanya juga tidak kalah enak, lho. Kamu bisa menambahkan buah favorit kamu ke dalamnya. Bisa juga nih, sebagai cara kreatif bunda agar buah hatinya gemar makan buah.

13.Funfetti Whoopie Pies

Jennifer Fishkind/Princess Pinky Girl

Kue sandwich ini dibuat dengan resep pai tradisional dengan beragam krim ditengahnya. Varian baru yang bisa dicoba bagi penggemar funfetti. Ops, jangan khawatir. Meski kue ini tidak dijual di kafe dekat rumahmu, tapi kamu tetap dapat menikmatinya di rumah. Resepnya cukup mudah, bahkan bagi kamu yang baru belajar memasak. Lihat resep:princesspinkygirl.com

14. Funfetti Cake Batter Dip

Amanda Batcher/The Chunky Chef

Para penggemar funfetti pasti akan menyukai saus kue ini. Cukup dengan empat bahan saja, kamu bisa membuat dan menikmatinya sambil menonton film kesukaan kamu di rumah. Lihat resep:www.thechunkychef.com

15.Strawberry Cheesecake

Aileen Clark/Aileen Cooks

Siapa nih pecinta cheesecake? Kamu ingin membuatnya sendiri tapi sering gosong? Nih, resep cheesecake yang dijamin gak bikin kue kamu gosong. Cukup di freeze aja, kamu bisa langsung menikmatinya sepulang kerja. Lihat resep:aileencooks.com

16. Lemon-Raspberry Madeleines

Riz/ Chocolates & Chai

Ingin makan bercitarasa Perancis, tapi kantong kamu lagi tipis? Jangan khawatir. Dessert yang satu ini memiliki cita rasa Perancis yang khas, tapi juga aman bagi kantong kamu. Bentuknya yang menggemaskan bikin hatimu ceria sepanjang hari. Lihat resep:www.chocolatesandchai.com

17.Rainbow Whoopie Pies

Vanessa Diaz/Brite and Bubbly

Berbeda dengan funfetti whoopi pies, dessert ini lebih renyah dan memiliki rasa pie yang kuat. Kamu bisa menyimpannya di toples kaca, sebagai makanan penutup makan siangmu di kantor. Lihat resep:briteandbubbly.com

18. Peach Cream Tart

Karen Tedesco/Family Style Food

Peach (persik) sudah umum dijadikan dessert. Namun kadang prosesnya yang rumit dan lama membuat orang malas mengolahnya. Seperti halnya strawberry cheese cake, dessert ini tidak perlu dipanggang dalam oven. Cukup menggunakan beberapa kulit pie dan krim topping serta buah persik segar kamu bisa membuat makanan penutup yang nikmat ini. Lihat resep:familystylefood.com

19.Frozen Yogurt Fruit Cups

Ashley Iovinelli/Wheatgrass Warrior

Wow, melihatnya saja sudah bikin ngiler nih.Frozen yogurt fruit ini sangat cocok untuk para bunda yang ingin anaknya makan cemilan sehat, karena menggunakan bahan-bahan seperti granola, buah segar dan yogurt berbagai rasa. Bagi kamu yang hobi olahraga, dessert ini juga cocok menemani kamu beristirahat setelah olahraga. Kalorinya yang rendah membuat kamu tetap sehat dan segar. Lihat resep:www.wheatgrasswarrior.com

20. Berry Cashew Cream Bars

Potongan kue berwarna pastel ini akan memanjakan lidah kamu dengan berry yummy, kacang mete dan sedikit vanila. Dijamin deh, kamu bakal melupakan kerjaan kantormu yang menumpuk atau gajimu yang tidak pernah naik. Hehe. Lihat resep:silk.com/recipes

Mana nih yang menjadi favorit kamu? Atau kamu suka semuanya?

(brl/red)

Source:

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags