Jika diperhatikan, mulai banyak masyarakat perkotaan yang menerapkan gaya hidup sehat dengan mengatur menu diet mereka, seperti mengganti nasi merah dan memasak tanpa garam. Dari seluruh menu diet tersebut, keberadaan buah sebagai makanan pengganti tidak dapat digantikan mengingat kandungan seratnya yang tinggi sehingga bisa membantu mengecilkan perut.
Mengingat pentingnya keberadaan buah, Jepang memopulerkan model diet baru, yaitu diet pisang, yang diklaim banyak pihak efektif untuk menurunkan berat badan dalam waktu yang singkat.
Kamu mungkin kaget mendengarnya. Memang, seberapa besar sih pengaruh pisang bagi program diet kamu? Bagi kamu yang masih ragu, berikut sejumlah khasiat yang terkandung di dalam buah pisang yang bisa kamu rasakan.
1. Pisang; buah rendah kalori dan rendah lemak
Meskipun kalori dalam pisang tergolong tinggi jika dibandingkan dengan buah lain, namun untuk buah yang berukuran sedang, kalori yang terkandung di dalamnya hanyalah sebesar 92 kalorisaja.
Lebih lanjut, dalam satu buah pisang, hanya terkandung lemak sebesar 0.5 gramsaja. Artinya, daripada mengonsumsi camilan sambil menunggu waktu makan siang, jauh lebih baik untuk menggantinya denganmengonsumsi 1-2 buah pisang setiap pagi. Dijamin kenyang, deh!
2. Serat pisang dapat mengenyangkan
Tahukah kamu, kalau pisang merupakan salah satubuahdengan kandungan serat yang tinggi? Ya, serat yang terkandung dalam buah pisang tidak mudah larut dalam air; sehingga, mengonsumsi 2 buah pisang menjelang makan sudah pasti dapat membuat Anda merasa kenyang lebih lama.
Selain efektif untuk menekan hasrat untuk makan banyak, ada manfaat buah pisang lainnya yang telah diakui ahli medis, yaitu pisang juga terbukti efektif dalam membersihkan usus dari zat-zat berbahaya serta ampuh untuk menurunkan risiko munculnya penyakit kardiovaskular!
3. Kandungan vitamin Cyangdapat membakar lemak
Selainkaya akan serat, buah pisang juga tinggi akan kandunganvitamin C. Lalu, apa hubungannya dengan prosesmenurunkan berat badan?
Menurut hasil penelitian yang diterbitkan dalamJournal of American College of Nutritionpada tahun 2005, vitamin C dalam pisang terbukti efektif untuk memacu prosespembakaran lemak, lho, sehingga berat badan dapat turun lebih cepat, deh.
4. Pisang baik untuk sekresi air tubuh
Salah satu keluhan yang dirasakan mereka yang berdiet adalah lambatnya proses sekresi air tubuh sehingga tubuh tetap terlihat gemuk walaupun berat badan sudah turun.
Nah, jika kamu juga mengalami permasalah ini, maka diet pisang bisa jadi pilihan yang dapat dicoba, nih. Mengapa? SebabPotasium yang ada pada pisang terbukti dapat mencegah retensi air dalam tubuh sehingga efektif sebagai cara mengecilkan perut menggelambir.
5.Pisang memacu proses pembentukan otot
Jika diperhatikan, mereka yang berolahraga angkat beban di gym sering mengonsumsi pisang. Bukan tanpa alasan, rupanya pisang merupakan jenis buah yang kaya akan magnesium.
Nah, senyawa inilah yang dipercaya oleh para ahli mampu meningkatkan kontraksi otot serta mempercepat pertumbuhan otot.Jadi, dengan mulai menerapkan diet pisang, selain pencernaan lancar, tubuh juga semakin kencang berotot, deh! Duh, siapa sih yang nggak mau?
Itu tadi penjelasan lengkap mengapa diet pisang bisa menjadi alternatif yang dapat kamu coba demi mendapatkan tubuh yang indah, serta sehat. Semoga bermanfaat!