1. Home
  2. ยป
  3. Creator
9 Desember 2018 09:24

Morning habits untuk milenial yang produktif

Apakah kita sudah menjadi millenial yang produktif? Atau hanya sibuk tanpa menghasilkan? Rian Kusuma Dewi

Focus on being productive instead of busy Tim Ferris

Apakah kita sudah menjadi milenial yang produktif? Atau hanya sekadar sibuk?


Mungkin sebagian dari kita masih menganggap sibuk dan produktif adalah hal yang sama, nyatanya kedua hal ini merupakan sesuatu yang berbeda. Orang yang sibuk akan cenderung melakukan banyak hal tanpa prioritas sedangkan orang produktif tau mana yang menjadi prioritas.

Penting sekali untuk kita menjadi pribadi yang produktif, karena diusia kita sekarang merupakan waktu yang tepat untuk mengembangkan diri berbagai dibidang yang kita kuasai. Bayangkan jika kita sibuk melakukan banyak aktifitas tapi tidak produktif. Bukan tidak mungkin kita hanya merasa lelah tanpa hasilyang memuaskan. Menjadi produktif perlu dimulai dari pagi hari karena akan menentukan aktifitas yang akan kita lakukan seharian

Berikut ini beberapa Morning Habits yang perlu dilakukan oleh milenial agar aktifitassnya menjadi lebih produktif

1. Berolahraga

Waktu terbaik untuk olahraga adalah di pagi hari. Samantha Clayton, Director of Worldwide Fitness Education Herbalife Nutrition mengatakan, rutin olahraga pagi akan mempengaruhi kinerja tubuh dan sikap dan perilaku sehari-hari sehingga diharapkan aktifitas sehari hari dapat menjadi lebih produktif. Selain itu telah banyak penelitian yang menunjukkan manfaat olahraga pagi bagi kesehatan, seperti meningkatkan kesehatan jantung, menghindari obesitas, menghindari dari alzheimer dan masih banyak lagi.

Banyak kegiatan olahraga yang dapat kita lakukan dipagi hari. Mulai dari jogging, berenang ataupun hanya melakukan streching. Bagi generasi milenial kecanggihan smartphone juga dapat digunakan untuk mendukung aktifitas olahraga di pagi hari ini, kita bisa menggunakan aplikasi untuk running tracker ataupun aplikasi untuk workout.

Permasalahan yang mungkin sering dihadapi milenial untuk olahraga pagi adalah sulit untuk bangun pagi. Hal ini dapat disiasati dengan tidur lebih cepat saat malam hari sehingga kebutuhan tidur tetap terpenuhi. Jam olahraga terbaik sendiri berkisar antara pukul 5-9 pagi.

Jadi gimana dengan segudang manfaat kalian masih malas olahraga pagi?

2. Sarapan

Sarapan menjadi habits yang perlu dilakukan karena sarapan merupakan sumber energi utama dalam aktifitas sehari hari. Dengan sarapan diharapkan kita memiliki energi yang cukup sehingga dapat melakukan aktifitas yang produktif seharian.

Menurut Ahli gizi Dr. Samuel Oetoro, MS, Sp.GK, sarapan ideal terdiri dari empat kategori makanan. Pertama, makanan yang mengandung karbohidrat berasal dari roti, nasi, kentang atau sereal. Kedua, makanan harus mengandung vitamin dan mineral seperti yang didapatkan dari sayur dan buah. Ketiga, makanan harus mengandung protein yang bisa didapat dari daging, ayam, ikan atau telur. Keempat, makanan harus mengandung cairan atau minuman yang bisa didapat dari susu, air putih, teh atau kopi.

Jadi sudah sarapan apa kalian pagi ini?

3. Update informasi hari ini

Di pagi hari sebaiknya kita mengupdate informasi hari itu, bisa dengan melihat televisi, membaca berita di potal berita online atau di sosial media ataupun dengan mendengarkan radio. Dengan mengetahui apa saja kejadian hari itu akan membuat kita menjadi tidak buta akan kondisi terkini dan membuat aktifitas kita menjadi lebih produktif.

Misalnya setelah melihat berita tentang adanya aksi demonstrasi sehingga menyebabkan kemacetan di suatu wilayah yang kita lewati saat hendak berangkat bekerja, saat berangkat kita dapat mencari jalan alternatif lain sehingga waktu tidak terbuang percuma. Jadi lebih produktif kan?

4. Membuat to-do list

Ini point penting jika ingin menjadi pribadi yang lebih produktif. To-do list adalah daftar aktifitas atau kegiatan yang harus diselesaikan pada hari tersebut. Dengan membuat to-do list aktifitas kita seharian akan lebih terorganisir, selain itu dengan membuat to-do list kita akan mengetahui mana aktifitas yang menjadi prioritas kita sehingga kita tidak membuang waktu secara percuma. Kita menjadi lebih memiliki disiplin dalam mengerjakan tugas dan mampu memanajemen waktu.

Yang perlu diperhatikan saat menulis to-do list adalah tidak menuliskan terlalu banyak aktifitas. Fokuskan pada aktifitas yang memang sangat perlu untuk dilakukan. Setelah melakukan aktifitas yang dimaksud, coret atau beri tanda sehingga memudahkan melihat aktifitas lain yang belum dilakukan.

Jadi bagaimana akan mulai menulis to-do list hari ini?

(brl/red)

Source:

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags