1. Home
  2. ยป
  3. Creator
10 Desember 2018 10:18

Pilih bentuk bulu berikut, intip kepribadian & kekuatanmu

Yuk ketahui deskripsi kepribadianmu melalui gambar-gambar berikut ini. Kira-kira tepat nggak ya? Surya Siqata

Kepribadian menentukan cara pandang orang lain terhadap kita. Kepribadian yang baik menjadi hal penting dalam berinteraksi dengan masyarakat di lingkungan kita. Dalam psikologi, kepribadian atau sifat dan karakter seseorang diukur atau ditebak dengan sebuah tes yang bernamapersonality test.

Bagi kalian yang pernah mengikuti personality test, pasti tak akan asing lagi dengan adanya gambar-gambar dalam tes yang harus kalian analisis. Ya, salah satu cara amat sederhana untuk mengetahui kepribadian dengan menganalisis gambar, lebih sederhana lagi dengan memilih gambar. Yuk dimulai, pilihlah salah satu dari 5 bentuk bulu di bawah ini !


Sumber: depositphotos.com

Yang mana bentuk bulu yang kamu pilih? Berikut deskripsinya untuk kamu.

1. Bulu 1.

Sumber: depositphotos.com

Jika kamu memilih bulu ini, berarti kamu merupakan orang yang tenang dan suka membantu! Kamu memiliki banyak teman sejati yang menghargai kamu sebagai pribadi serta menghargai setiap momen yang dihabiskan bersamamu. Kamu menghargai harmoni dengan lingkunganmu. Kamu tak segan membantu siapapun yang meminta pertolonganmu.

2. Bulu 2.

Sumber: depositphotos.com

Jika kamu memilih bulu ini, berarti kamu seorang perfeksionis. Ya, kamu menyukai pola pikirmu serta tanggung jawabmu untuk teratur dan mengharapkan hal yang sama dari orang lain. Melihat ketidaksempurnaan kamu sendiri dan ketidaksempurnaan teman dekat kamu kadang-kadang dapat menyebabkan ketidakharmonisan dan gangguan dalam pikiran kamu. Ketekunan, belajar cepat, dan keterampilan juga ada di antara fitur-fitur paling menonjol dari karakter kamu.

3. Bulu 3.

Sumber: depositphotos.com

Jika kamu memilih bulu ini, berarti kamu merupakan orang yang berkemauan keras dan independen. Kamu berusaha keras menggapai impianmu dan tak menyukai kegagalan. Jika gagal, kamu cepat bangkit dan mengejar kembali apa yang menjadi impianmu. Beberapa orang mengira bahwa kamu adalah orang yang dingin dan terisolasi, namun kenyataannya adalah kamu merupakan orang yang terbuka terhadap teman terdekamu.

4. Bulu 4.

Sumber: depositphotos.com

Jika memilih bulu ini berarti kamu merupakan orang yang memiliki kemampuan nalar yang sangat baik serta kepribadian yang amat kuat. Hal ini membuatmu menjadi sosok yang amat perhatian dan juga bijaksana. Kamu mempunyai peluang menjadi pemimpin yang hebat.

Namun, yang harus kamu pahami bahwa semua orang memiliki kepribadian unik mereka dan visi mereka sendiri tentang dunia ini. Kalau kamu berpikir demikian, maka kamu bisa menikmati hidup. Akan tetapi akan menjadi konflik dalam diri kamu jika kamu terlalu menuntut banyak dari lingkungannya dan menuntut orang untuk sempurna.

5. Bulu 5.

Sumber: depositphotos.com

Jika kamu memilih bulu ini berarti kamu memilik bakat artistik alias menyukai kreativitas dan seni. Kamu memiliki imajinasi yang sangat kaya dan juga sangat sensitif. Namun, jiwa kamu juga penuh dengan keraguan, yang sangat sering menghalangi kamu untuk menunjukkan ide-ide kamu kepada orang lain dan meraih kesuksesan. Yang perlu kamu lakukan adalah mengatasi ketakutan kamu akan kegagalan dan teruskan berbagi bakat artistik yang luar biasa tersebut.

(brl/red)

Source:

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags