1. Home
  2. ยป
  3. Creator
9 November 2017 21:30

Mahar nikah anak-anak Presiden Indonesia, dari sapi hingga koin emas

Wow, unik juga maharnya. Novita Puspa

Hidup sebagai kepala negara dan kepala pemerintahan tentu tidak akan lepas dari sorotan. Semua gerak gerik akan tersiar ke publik, termasuk masalah pribadi atau keluarga.

Seperti halnya saat sang presiden ingin menikahkan putra dan putrinya, pasti banyak pihak yang ingin mengetahuinya. Dari saat proses lamaran hingga akad nikah, termasuk mahar apa yang diberikan dan didapat oleh putra dan putri presiden. Yuk kita simak ulasannya satu per satu.


1. Kahyang dan Bobby (Putri kedua Jokowi Widodo)

Resmi menikah, mahar atau mas kawin yang diberikan Bobby berupa seperangkat alat shalat serta emas seberat 80 gram.

2. Gibran dan Selvi (Putra pertama Jokowi Widodo)

Sedikit berbeda dan lebih sederhana, mas kawin yang diberikan Gibran kepada Selvi yaitu seperangkat alat shalat yang dibungkus dalam kotak transparan.

3. Agus Yudhoyono dab Annisa Pohan (Putra pertama Susilo Bambang Yudhoyono)

Agus menikah dengan sosok artis mantan finalis GADIS Sampul yakni Annisa Pohan. Saat menikah pada 8 Juli 2005 lalu, Agus memberikan mahar berupa seperangkat alat shalat dan uang senilai Rp 872.005 yang merupakan simbol tanggal pernikahan mereka.

4. Edhie Yudhoyono dan Aliya Rajasa (Putra kedua Susilo Bambang Yudhoyono)

Berikutnya ada putra kedua SBY yakni Edhie Yudhoyono. Pria ini menikahi sosok wanita bernama Siti Rubi Aliya Rajasa.Tak hanya seperangkat alat shalat, Edhie juga memberikan mahar berupa koin emas seberat 100 gram.

5. Yenny Wahid dan Dhorir Farisi (Putri Abdurrahman Wahid)

Pemilik nama lengkap Zannuba Ariffah Chafsoh Rahman Wahid ini tak hanya menerima mas kawin berupa perhiasan, namun sang suami juga memberinya sapi sebanyak 40 ekor.

(brl/fen)

Source:

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags