Mungkin kamu sudah sangat familiar dengan cerita anjing bernama Hachiko, anjing asal Jepang yang selalu setia menunggu tuannya pulang. Sama seperti Hachiko, di belahan bumi lain ada anjing bernama Bobby yang kesetiaannya sangat mengaggumkan dan mengharukan.
Nah, berikut 7 fakta dari Bobby, anjing yang sangat setia.
1. Berasal dari Skotlandia.
Foto: Petia Koleva on Unsplash
Bobby dan tuannyaberasal dari Edinburgh, salah satu kota yang ada di Skotlandia.
2. Berjenis Skye Terrier.
Foto: Piotr Stefa?ski on Unsplash
Bobby adalah anjing berjenis Skye Terrier, jenis anjing inimerupakananjing yang aktif dan energik. Bobby memiliki banyak rambut yang menutupi tubuhnya dan dapat menghangatkan dia saat cuaca begitu dingin.
3. Tuannya bernama John Gray.
Foto: Film Bros on Pexels
John Gray adalah polisi malam di Edinburgh. Bobby adalah anjing yang ia pelihara untuk menemaninya saat bertugas menyusuri kota.
4. Kisah Bobby.
Foto: Nilfanion on Wikimedia
Pada 15 Februari 1858 John Gray meninggal karena terserang tuberculosis. Selama 14 tahun Bobby terus gigih untuk selalu setia menjaga makam tuannya John Gray hingga akhir hayatnya. Banyak tantangan yang Bobby hadapi, tapi dengan keteguhan hatinya membuat setiap orang yang tahu akan cerita Bobby pasti tersentuh hatinya dan dengan rela menolong, menjaga, dan merawat Bobby.
5. Sir William Chambers (The Lord Provost of Edinburgh) mengadopsi Bobby.
Foto: Tanika on Pexels
Saat tahun 1867 setiap anjing harus dicatat, tidak boleh ada anjing tanpa pemilik yang berkeliaran. Oleh karena tersentuh dengan kelembutan hati Bobby, Sir William Chambers membayar lisensi Bobby dan memberikan Bobby kalung anjing atas namanya.
6. Patung Bobby.
Foto: Tharnton345 on Wikipedia
Baroness Angelia Georgina Burdett-Coutts mengusulkan untuk membuat patung penghormatan untuk Bobby. Patung tersebut dipahat dan dibuat oleh seniman bernama William Brody. Patung Bobby berlokasi di Greyfriars Kirkyard, Edinburg, Skotlandia.
7. Cerita Bobby sudah diadaptasi ke novel.
Foot: wikipedia
Pada tahun 1912 penulis Amerika bernama Eleanor Atkinson membuat novel dengan judul Greyfriars Bobby. Novel tersebut mengadaptasi cerita dari kisah kesetiaan Bobby. Tentu saja ada perbedaan dengan sejarah asli Bobby, tapi ini tetap novel yang bagus untuk dibaca setiap kalangan.