1. Home
  2. »
  3. Duh!
9 Desember 2017 22:01

48 Jam nonstop main game dari HP, pria ini nyaris lumpuh!

Lupa waktu sampai meremehkan kesehatan fisiknya. Septika Shidqiyyah

Brilio.net - Video game kini menjadi aktivitas yang tak hanya digeluti sebagai hobi semata. Berkat bermain game seorang gamer bahkan mampu meraup pundi-pundi dana dari berbagai kompetisi.

Para gamer bahkan dengan sengaja dan rutin melatih kemampuannya untuk menjadi gamer tangguh. Tak ayal mereka juga menghabiskan waktunya hanya untuk bermain game.

Namun tampaknya, para gamer juga harus berhati-hati dan mengatur jadwal untuk bermain game. Pasalnya ada seorang pemuda harus dilarikan ke rumah sakit karena mengalami kelumpuhan akibat bermain game selama dua hari berturut-turut.

Baru-baru ini, seorang pemuda asal Guangzhou, China harus dilarikan di rumah sakit dan menjalani operasi karena terlalu berlebihan bermain game di HP. Ia mendapati dirinya lumpuh akibat adanya penyempitan sel tulang belakang karena kebiasaannya menatap layar HP dengan posisi menunduk. Ia juga mengalami pembekuan darah di tulang lehernya. Duh!

BACA JUGA :
6 Orang ini meninggal dunia karena terlalu asyik ngegame, aduh..


Dilansir brilio.net dari koreaboo.com, Sabtu (9/12), sebelum merasakan sakit hebat di leher dan punggung dirinya juga mengalami lumpuh di beberapa anggota tubuh, akibat pemuda ini telah bermain dengan HP-nya selama dua hari, 48 jam tanpa henti.

Setiap hari ia juga punya kebiasaan buruk bermain game di HP-nya hingga larut malam. Saat bangun dan di sela-sela waktu luangnya, pemuda 29 tahun ini kembali mengecek HP-nya dan bermain game lagi.

Beruntung setelah dilakukan operasi dan perawatan intensif di rumah sakit setempat, pemuda ini secara perlahan pulih dari risiko lumpuh. Kini, pemuda itu mengaku sangat menyesal telah berlebihan dalam memainkan game di HP-nya sehingga melupakan kesehatannya.

BACA JUGA :
10 Ilustrasi kehidupan di 9 planet asing dalam game Samorost 3, keren

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags