1. Home
  2. ยป
  3. Duh!
9 November 2018 12:01

Bawa kabur motor sport, pencuri ini ungkap alasan lewat surat

Pencuri tersbut menuliskan permintaan maaf. Muhammad Bimo Aprilianto

Brilio.net - Mencuri adalah suatu kegiatan mengambil barang milik orang tanpa seizin pemiliknya. Jika sudah diambil tentu tidak akan dikembalikan lagi. Ya, pencuri di berbagai belahan dunia tidak akan izin terlebih dahulu kepada pemilik jika ingin mengambil barang. Apalagi sampai mengembalikan barang yang sudah dicuri.

Namun beda dengan pencuri asal Malaysia ini. Ia yang membawa kabur motor sport Yamaha R6 meninggalkan secarik kertas untuk pemilik motor tersebut. Pemilik motor bernama Mohd Khairul Anuar Mohd Jamil ini mendapati motornya hilang di parkiran apartemen Flora Damansara, Selangor, Malaysia. Namun ia menemukan kertas permintaan maaf dari orang yang membawa kabur motor tersebut. Secarik kertas tersebut berisi alasan tak terduga dari pencuri motor ini.

BACA JUGA :
Gagal capai target penjualan, perusahaan hukum karyawan makan kecoak


foto: Facebook/nurfitri.damia

"Abang saya mau minta maaf karena suda curi motor abang. Saya tidak ada niat untuk mencuri motor abang. Saya ambil karena ingin merasakan pengalaman motor besar bang. Saya benar-benar minta maaf. Sekian," tulis pencuri motor yang kemudian kisahnya viral di media sosial ini.

Dilansir dari laman nst, kertas tersebut ditemukan di mobilnya yang kaca sampingnya ternyata sudah pecah. Ia juga kehilangan harta berharga seperti kacamata serta jam tangan canggih. Kebetulan kunci motornya pada saat itu ia tinggalkan di dalam mobil.

Diduga pencuri tersebut awalnya berniat untuk melakukan pencurian barang yang ada di dalam mobil. Namun ketika mendapat ada kunci motor di dalam, ia memanfaatkan untuk sekalian dibawa kabur. Walau alasannya hanya ingin mencoba saja.

BACA JUGA :
Pria ini larang calon istri pakai gaun saat pernikahan, kenapa ya?

foto: Facebook/nurfitri.damia

Ternyata surat yang ditinggalkan pencuri tersebut masih ada terusannya. Pada kertas lain ia menuliskan lokasi di mana motor curiannya diparkir. Awalnya dikira prank, namun ketika mendatangi tempat yang dimaksud motornya tersebut benar-benar ada di sana.

"Motor abang ada di Empire Damansara di parkiran motor. Maaf bang," tulisnya.

foto: Facebook/nurfitri.damia

Beruntungnya motor sport itu seluruh bagiannya masih utuh dan masih bisa hidup seperti normal. Menurut Mohd Khairul, ia sebenarnya memaafkan pencuri tersebut. Namun tetap saja ia telah melakukan tindakan kriminal dengan memecah kaca mobil dan mengambil barang berharga di dalamnya.


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags