1. Home
  2. ยป
  3. Duh!
10 Oktober 2024 06:30

Bikin nyesek, kisah guru kerja 25 jam per minggu gajinya hanya Rp200 ribu per bulan ini miris

Pengalamannya mengajar di sekolah swasta menjadi gambaran nyata kondisi guru honorer di Indonesia. Khansa Nabilah
foto: TikTok/@halowiggg

Brilio.net - Perjuangan guru honorer kembali menjadi sorotan publik melalui sebuah video viral di TikTok. Seorang guru bernama Wiga membagikan momen saat menerima gaji bulanannya yang hanya sebesar Rp200 ribu. Sebagai informasi, Wiga mengajar di salah satu sekolah swasta di Banyuwangi, Jawa Timur.

Nominal gaji tersebut terbilang sangat minim mengingat beban kerja Wiga sebagai pengajar mata pelajaran IPS dan PKN untuk kelas 7, 8, dan 9. Jumlah ini tentu tidak sebanding dengan tanggung jawab serta dedikasi yang dicurahkan untuk mendidik generasi penerus bangsa.

BACA JUGA :
6 Alasan kerja part-time sebagai guru les baik untuk pengembangan diri


Realita mirisnya kehidupan guru honorer ini terekam dalam video yang diunggah akun TikTok @halowiggg. Video tersebut memperlihatkan proses Wiga mengambil gaji bulanannya di ruang Tata Usaha (TU).

"Kita ke TU dulu ttd &ambil gajian," tulisnya, dikutip brilio.net dari TikTok @halowiggg pada Kamis (10/10).

BACA JUGA :
Selain kesejahteraan finansial, begini 10 cara menjaga kesehatan mental guru di era digital

foto: TikTok/@halowiggg

Wiga merekam setiap langkahnya menuju ruang TU untuk mengambil gaji. Proses pengambilan gaji dimulai dengan menandatangani buku daftar penerimaan. Suasana hatinya tetap bersyukur meski nominal yang diterima terbilang kecil. Ia berharap pekerjaannya memberikan berkah bagi dirinya dan orang lain.

"Alhamdulillah. alhamdulillah. Semoga yang kita kerjakan mendapatkan barokah dan pahala untuk kita semua," sambungnya.

Wiga menyadari bahwa membahas gaji guru honorer merupakan hal sensitif. Ia memahami setiap sekolah memiliki kebijakan berbeda dalam menentukan besaran gaji.

foto: TikTok/@halowiggg

Meski begitu, ia tetap ingin membagikan realita yang dihadapinya sebagai guru honorer. Pengalamannya mengajar di sekolah swasta menjadi gambaran nyata kondisi guru honorer di Indonesia.

"Sedikit riskan kalo bahas gaji, tapi kembali lagi ke peraturan & kebijakan masing2 sekolah ya teman2. tidak bisa di ratakan semuanya seperti ini, ini hanyalah salah satu contoh realitanya (emoji ketawa). btw, saya mengajar di smp swasta yg memegang mapel IPS & PKn kelas 7,8,9," tulisnya dalam caption unggahan.

Video tersebut telah disebar di beberapa akun media sosial. Warganet pun turut mengomentari nasib Wiga umum dialami oleh guru honorer lainnya.

foto: TikTok/@halowiggg

Kecilnya gaji guru tersebut tak sebanding dengan perjuangannya. Mereka pun membandingan gaji guru tersebut dengan gaji dan tunjangan yang didapatkan anggota DPR RI.

"Gaji gak seberapa tapi tanggung jawabnya luar biasa. Sehat-sehat untuk kalian para guru honorer," kata @orilookstore.

"Gini aja harus siapin materi, media ajar, belum dicaci orang tua murid, dimarahin kepala sekolah, dll," komentar akun @wayangtl.

"Sdgkn anggota dewan tunjgn 40 JT..GK ada skill yg penting tenar," kata @cellohellio.

"Dpr gaji 5 jt tunjngn 50 jt/bln.kerja 5th dpt pensiun seumur hdp," kata @jm1569.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags