1. Home
  2. ยป
  3. Duh!
11 Juli 2019 20:01

Demi biaya berobat ayahnya, remaja ini main game 10 jam sehari

Aksi remaja ini menuai pro dan kontra di kalangan warganet. Lola Lolita
foto: pixabay.com

Brilio.net - Belum lama ini viral seorang remaja 13 tahun asal Kanada yang menghabiskan 10 jam dalam sehari untuk bermain game. Permainan yang dimainkan bernama Fortnite. Bukan tanpa alasan, remaja tersebut menghabiskan waktu panjang untuk main game dengan motif penggalangan dana.

Dilansir brilio.net dari liputan6.com yang melansir dari Unilad pada Kamis (11/7), remaja itu menggunakan akun Twitch dengan nama zylTV. Ia mengatakan bahwa ayahnya sedang menderita kanker rektum stadium 4. Ia tak tahu harus melakukan apa untuk menggalang dana, ia hanya bisa melakukan live streaming bermain gim melalui Twitch.

"Kankernya menyebar ke paru-paru dan hati dan membuatnya terkena kanker stadium 4. Dia sedang menjalani kemoterapi," kata zylTV dalam sebuah siaran langsungnya.

BACA JUGA :
11 Chat lucu pakai bahasa gaul ini bikin auto tepuk jidat


Pemilik akun zyITV ini menjelaskan bahwa kemoterapi merupakan salah satu pengobatan yang ditempuh ayahnya.

"Tidak ada kemo dalam setahun berarti kematian, tiga tahun kemo 20 persen hidup. Tolong donasikan apa pun yang Anda bisa. Semua uang akan digunakan untuk membiayai pengobatannya," tambahnya.

Ia menghabiskan waktu yang cukup lama untuk aktivitas tersebut, yakni 10 jam sehari. Seperti yang diketahui gim populer yang dia mainkan adalah Fortnite yang digandrungi pemain gim di seluruh dunia beberapa waktu yang lalu.

Dilaporkan, Twitch memang membolehkan penggunanya mengumpulkan uang untuk donasi setelah mereka berusia 13 tahun atau lebih. Meski begitu, tidak jelas berapa usia sesungguhnya zylTV.

Aksinya itu kemudian viral di internet, bahkan banyak yang tersentuh untuk membantu remaja tersebut.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags