1. Home
  2. »
  3. Duh!
11 April 2016 14:09

Hati-hati cium ular meski ada pawang, jangan sampai seperti gadis ini!

Sejinak-jinaknya hewan buas, mereka tetap bisa menyerangmu. Nafilah
foto: facebook.com/shanghaiist

Brilio.net - Pernah kah kamu ke kebun binatang atau ke sebuah pertunjukan dan berfoto dengan ular atau binatang buas lainnya? Mungkin kamu akan merasa aman dan berpikir akan baik-baik saja lantaran ada pawangnya di situ.

Sayangnya, kenyataan berkata lain. Sejinak-jinaknya hewan buas, mereka tetap bisa menyerangmu jika merasa terancam. Tentu saja kita tidak boleh mengenyampingkan kemungkinan bahwa mereka akan menyerang kita begitu saja. Masih ingat dengan kisah pedangdut Irma Bule yang meninggal dipatuk ular?

BACA JUGA: Lama tak terdengar kabarnya, begini nasib Andika eks Kangen Band

Begitu juga yang tampak dalam sebuah video berdurasi 7 detik yang diunggah akun Facebook Snghaiist berikut dan dikutip, Senin (11/4). Dua pawang ular ini awalnya tampak begitu santai ketika ada dua remaja hendak mencium ular yang ada di tangan mereka. Tapi nahas, ular yang kaget ketika dicum bagian kepalanya itu justru menggigit bagian wajah salah satu gadis.

Si gadis yang kaget langsung menarik mukanya tapi gigitan ular tak bisa lepas begitu saja. Dalam video tersebut juga tampak ekspresi kaget dua pawang ular yang memegang ular tersebut. Nah, video ini memberi pelajaran berharga pada kita untuk selalu hati-hati da waspada.

Berikut video lengkapnya:

BACA JUGA :
Foto pre-wedding di air terjun, calon pengantin terjatuh, duh!


Snake doesn't want to be kissed.>> http://shst.me/cxj

Dikirim oleh Shanghaiist pada 9 Januari 2016

BACA JUGA :
10 Kematian tragis yang terjadi di wahana hiburan, duh!



SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags