1. Home
  2. »
  3. Duh!
16 Agustus 2019 05:02

Jangan mudah percaya, keindahan di 11 foto ini ternyata cuma editan

Bukan hal mustahil kalau foto kamu berkali-kali lebih menarik setelah diedit. Muhammad Bimo Aprilianto

Brilio.net - Instagram menjadi platform berbagi foto dan video paling populer saat ini. Instagram juga lebih dikenal sebagai media sosial tempat orang pamer. Sebab, orang cenderung akan mengunggah momen saat mereka sedang liburan, makan enak maupun memposting koleksi-koleksi barang demi kepentingan popularitas.

Untuk itu jangan heran kalau banyak orang yang mau melakukan apa saja demi dapat foto bagus di Instagram. Demi membuat konten menarik, nggak jarang influencer atau selebgram rela merogoh kocek dalam untuk liburan ke luar negeri.

BACA JUGA :
Akibat tali sepatu, nasib wanita ini berujung tragis


Salah satu hal yang nggak boleh terlewatkan sebelum mengunggah foto di Instagram adalah memolesnya di aplikasi edit. Ya, aplikasi edit foto macam Photoshop, VSCO atau Adobe Lightroom memang bisa memanipulasi objek dan tone warna yang ada di foto.

Bukan hal mustahil kalau foto kamu berkali-kali lebih menarik setelah dipoles di sana. Untuk itu jangan mudah percaya dengan foto yang kamu lihat di Instagram. Bisa saja keindahannya cuma editan semata.

Seperti layaknya deretan foto yang brilio.net lansir dari Bored Panda, Jumat (16/8) di bawah ini. Fotonya bagus sih, tapi sayang palsu.

BACA JUGA :
15 Potret fasilitas untuk pengguna kursi roda bikin gagal paham

1. Di Instagram sih ada hamparan bunganya. Tapi pas datang langsung, nggak ada tuh.

2. Jangan mudah percaya dengan apa yang diunggah oleh pengguna Instagram.

3. Ternyata pemandangannya nggak se-ungu yang kelihatan di media sosial.

4. Momennya pas banget ya. Tapi yakin pesawat bisa terbang serendah itu?

5. Ekspektasi vs realita yang berbeda sangat jauh.

6. Kaki jenjang bagi perempuan itu indah. Tapi ini ngeditnya kepanjangan deh.

7. Mbak hidungnya tipis banget. Masih bisa bernapas, kan?

8. Tiap liat foto ini auto fokus ke gigi pria itu.

9. Orang awam pun bakal ngerti kalau otot-otot itu sebenarnya nggak asli.

10. Supaya terlihat banyak yang nonton, band ini memanipulasi foto penonton konsernya 5 kali lipat lebih banyak.

11. Mbak, tangannya nggak keseleo kan?



SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags